Profil Calon Panglima Militer Baru AS Jenderal Dan ‘Razin' Caine: Pilot F-16 Klaim Kalahkan ISIS dalam Seminggu

Minggu, 23 Februari 2025 - 06:37 WIB
loading...
Profil Calon Panglima...
Presiden Donald Trump menunjuk Letnan Jenderal (Purn) Dan Razin Caine untuk menjadi Ketua Kepala Staf Gabungan (CCJS) atau Panglima Militer baru Amerika Serikat. Foto/USAF
A A A
WASHINGTON - Presiden Donald Trump menunjuk Letnan Jenderal (Purn) Dan "Razin" Caine untuk menjadi Ketua Kepala Staf Gabungan (CCJS) atau Panglima Militer baru Amerika Serikat (AS).

Pensiunan jenderal bintang tiga itu akan menggantikan Jenderal Charles CQ Brown yang telah dipecat sebagai CCJS.

Penunjukan Caine masih membutuhkan konfirmasi Senat AS. Jika disetujui, dia akan menjadi jenderal aktif lagi dan kemungkinan pangkatnya naik menjadi jenderal bintang empat.

"Jenderal Caine adalah pilot ulung, pakar keamanan nasional, pengusaha sukses, dan 'pejuang perang' dengan pengalaman operasi khusus dan antarlembaga yang signifikan," tulis Trump dalam sebuah posting di Truth Social yang mengumumkan pencalonan tersebut, seperti dikutip Fox News, Minggu (23/2/2025).



Profil Jenderal Dan “Razin” Caine


Jenderal Caine lulus dari Institut Militer Virginia pada tahun 1990. Dia kemudian menerbangkan lebih dari 2.800 jam dengan F-16, termasuk misi pada tanggal 11 September 2001, ketika dia bergegas untuk mencegat pesawat yang berpotensi dibajak di atas Washington.

Antara tahun 2005 dan 2016, Caine memegang peran di Departemen Pertanian dan Dewan Keamanan Dalam Negeri Gedung Putih sebelum menjabat sebagai direktur asosiasi urusan militer Badan Intelijen Pusat (CIA).

Menurut biografi resmi Angkatan Udara, Caine adalah anggota paruh waktu Garda Nasional dan "seorang pengusaha dan investor serial" dari tahun 2009 hingga 2016. Dia pernah bertugas di Irak pada tahun 2018-2019.

Menurut The New York Times, mengutip mantan koleganya, Caine juga merupakan direktur asosiasi untuk urusan militer di CIA dari tahun 2021 hingga 2024, bertugas sebagai penghubung utama ke Pentagon dan bekerja dengan militer pada beberapa program dan operasi yang sangat rahasia.

Menurut Reuters, bulan lalu Caine bergabung dengan perusahaan modal ventura yang dikenal sebagai Shield Capital. Profil LinkedIn-nya menunjukkan bahwa mulai bulan lalu, dia juga bekerja sama dengan dua perusahaan investasi lainnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
AS Mulai Tarik Pasukan...
AS Mulai Tarik Pasukan dari Pangkalan Utama di Dekat Ladang Gas Terbesar Suriah
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
Trump Tolak Rencana...
Trump Tolak Rencana Israel Menyerang Iran, Apa Alasannya?
Bawa 159 Orang, Pesawat...
Bawa 159 Orang, Pesawat United Airlines Terbakar setelah Tabrak Seekor Kelinci
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
China kepada AS: Berhenti...
China kepada AS: Berhenti Mengancam dan Memeras!
Rudal China Bisa Tenggelamkan...
Rudal China Bisa Tenggelamkan Seluruh Armada Kapal Induk AS Hanya dalam 20 Menit
Foto Bocah Gaza Kehilangan...
Foto Bocah Gaza Kehilangan 2 Tangan Menangkan Penghargaan World Press Photo 2025
Rekomendasi
Kemenag Target Indeks...
Kemenag Target Indeks Kepuasan Jemaah Haji 2025 Naik, Plt. Irjen: Layani Seperti Orang Tua Sendiri
Makna Simbol Surya Majapahit...
Makna Simbol Surya Majapahit dalam Kehidupan Religius Era Nusantara Kuno
Misi Kemanusiaan Kementerian...
Misi Kemanusiaan Kementerian HAM di Nduga: Rekonsiliasi dan Perdamaian Solusi Masalah Papua
Berita Terkini
Pangeran Arab Saudi...
Pangeran Arab Saudi Temui Khamenei untuk Pertama Kalinya, Sampaikan Surat Raja Salman
53 menit yang lalu
Militer Israel Akan...
Militer Israel Akan Duduki Wilayah Gaza, Lebanon, dan Suriah Tanpa Batas Waktu
1 jam yang lalu
Rusia: Jerman Terlibat...
Rusia: Jerman Terlibat Perang Jika Ukraina Gunakan Rudal Taurus!
1 jam yang lalu
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
10 jam yang lalu
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
11 jam yang lalu
Balas Perang Tarif Trump,...
Balas Perang Tarif Trump, Presiden China Xi Jinping Galang Kekuatan di ASEAN
12 jam yang lalu
Infografis
Jet Tempur KAAN Turki...
Jet Tempur KAAN Turki Calon Pengganti Pesawat F-16?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved