PM Israel Netanyahu Lakukan Kunjungan Rahasia ke UEA pada 2018

Rabu, 02 September 2020 - 02:02 WIB
loading...
PM Israel Netanyahu...
Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu. Foto/REUTERS
A A A
TEL AVIV - Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu melakukan pertemuan rahasia dengan Putra Mahkota Uni Emirat Arab (UEA) Mohammed Bin Zayed di UEA pada 2018.

Pertemuan itu digelar dua tahun sebelum Israel dan UEA mencapai kesepakatan normalisasi hubungan yang bersejarah. Laporan itu diungkap oleh surat kabar Yedioth Aharonoth.

“Pertemuan itu digelar dalam suasana bagus dan ada pertemuan lanjutan setahun kemudian di Washington yang dihadiri Penasehat Keamanan Nasional Israel Meir Ben-Shabbat dan perwakilan pemerintah Amerika Serikat (AS) dan UEA,” ungkap sumber diplomatik pada Yedioth.

Menurut laporan itu, Duta Besar Israel untuk AS Ron Dermer banyak terlibat dalam negosiasi yang membawa pada kesepakatan normalisasi dengan UEA .

Kantor PM Israel menolak mengomentari laporan itu meski Netanyahu menyebut dalam pidatonya bahwa dia telah menggelar sejumlah pertemuan rahasia dengan para pemimpin Arab dan Muslim.

Saat pidato menyambut konferensi tingkat tinggi di Abu Dhabi yang membawa delegasi AS-Israel dalam penerbangan komersial resmi pertama antara dua negara, Netanyahu menyatakan, “Saya bertemu dengan banyak, banyak pemimpin di Arab dan dunia Muslim. Lebih banyak dibandingkan yang Anda pikir. Ada lebih banyak yang saya masih tak bisa katakan pada Anda, tapi saya yakin ini akan muncul juga nanti.”

PM Palestina Mohammad Shtayyeh mengecam penerbangan komersial pertama Israel dan UEA itu. “Ini sangat menyakitkan untuk melihat hari ini pendaratan pesawat Israel di UEA yang jelas melanggar sikap Arab dalam konflik Arab-Israel,” papar Shtayyeh. (Baca Juga: Raja Salman Arab Saudi Pecat Komandan Pasukan Gabungan karena Korupsi)

Kesepakatan antara UEA dan Israel itu memicu spekulasi bahwa akan ada beberapa negara Arab lainnya yang mengikuti jejak tersebut. (Baca Infografis: Yunani Lawan Turki, Prancis Pasok 18 Jet Tempur Rafale)

Meski demikian, pejabat senior keluarga kerajaan Arab Saudi menegaskan Riyadh hanya akan menormalisasi hubungan dengan Israel setelah pembentukan negara Palestina. (Lihat Video: Digelar Secara Drive In, Mahasiswa Ini Nekat Datang Naik Becak Saat Wisuda)
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Militer Israel Akan...
Militer Israel Akan Duduki Wilayah Gaza, Lebanon, dan Suriah Tanpa Batas Waktu
Trump Tolak Rencana...
Trump Tolak Rencana Israel Menyerang Iran, Apa Alasannya?
Negara 100% Muslim Ini...
Negara 100% Muslim Ini Melarang Masuk Seluruh Pemegang Paspor Israel
Langka, Protes Anti-Hamas...
Langka, Protes Anti-Hamas Pecah di Gaza Utara di Tengah Pengepungan Israel
Israel Bersiap Serang...
Israel Bersiap Serang Iran, Ini Rincian Bom yang Disiapkan
Jet Tempur Israel Hendak...
Jet Tempur Israel Hendak Mengebom Gaza, tapi Malah Menghantam Permukiman Zionis
Profil Sara Netanyahu,...
Profil Sara Netanyahu, Istri PM Israel yang Kerap Intervensi Kebijakan Perang Gaza
Rudal China Bisa Tenggelamkan...
Rudal China Bisa Tenggelamkan Seluruh Armada Kapal Induk AS Hanya dalam 20 Menit
Foto Bocah Gaza Kehilangan...
Foto Bocah Gaza Kehilangan 2 Tangan Menangkan Penghargaan World Press Photo 2025
Rekomendasi
7 Jenderal Polisi Bintang...
7 Jenderal Polisi Bintang 2 Masuk Daftar Mutasi Polri April 2025, Ini Nama-namanya
Kemenag Target Indeks...
Kemenag Target Indeks Kepuasan Jemaah Haji 2025 Naik, Plt. Irjen: Layani Seperti Orang Tua Sendiri
Jawaban Menohok Ratu...
Jawaban Menohok Ratu Camilla soal Raja Charles III Turun Takhta: Mimpi!
Berita Terkini
Pangeran Arab Saudi...
Pangeran Arab Saudi Temui Khamenei untuk Pertama Kalinya, Sampaikan Surat Raja Salman
28 menit yang lalu
Militer Israel Akan...
Militer Israel Akan Duduki Wilayah Gaza, Lebanon, dan Suriah Tanpa Batas Waktu
51 menit yang lalu
Rusia: Jerman Terlibat...
Rusia: Jerman Terlibat Perang Jika Ukraina Gunakan Rudal Taurus!
1 jam yang lalu
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
10 jam yang lalu
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
11 jam yang lalu
Balas Perang Tarif Trump,...
Balas Perang Tarif Trump, Presiden China Xi Jinping Galang Kekuatan di ASEAN
12 jam yang lalu
Infografis
Peralatan Militer dari...
Peralatan Militer dari Berbagai Pangkalan AS Dikirim ke Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved