Uni Eropa Kuatkan Kemungkinan Donald Trump Menang Pilpres AS

Senin, 04 November 2024 - 07:44 WIB
loading...
Uni Eropa Kuatkan Kemungkinan...
Uni Eropa menguatkan kemungkinan Donald Trump (kanan) memenangkan pemilihan presiden Amerika Serikat. Foto/USA Today
A A A
BRUSSELS - Uni Eropa (UE) menguatkan kemungkinan Donald Trump akan memenangkan pemilihan presiden (pilpres) Amerika Serikat (AS) yang akan digelar 5 November waktu Amerika.

Untuk itu, blok Eropa tersebut sedang mempersiapkan diri untuk potensi kembalinya Trump ke Gedung Putih.

Respons UE itu diungkap The Washington Post, yang mengutip lebih dari selusin politisi, diplomat, dan pembuat kebijakan Eropa.



Wawancara tersebut menunjukkan bahwa Uni Eropa telah berusaha untuk menurunkan ketergantungannya kepada AS, tidak peduli siapa yang terpilih sebagai presiden.

Namun, berbagai rencana darurat telah dirumuskan untuk menangani situasi jika Trump—calon presiden Partai Republik—benar-benar mengalahkan saingannya dari Partai Demokrat; Kamala Harris.

“Satu hal yang jelas: kami tidak duduk di sini seperti kelinci yang tertangkap di lampu depan. Terlepas dari siapa yang memenangkan pemilu AS, fokus perhatian AS di masa depan akan semakin pada Indo-Pasifik. Orang Eropa harus melakukan lebih banyak lagi untuk keamanannya," kata juru bicara Kementerian Pertahanan Jerman Michael Stempfle kepada The Washington Post, yang dilansir Senin (4/11/2024).

Uni Eropa telah mengeksplorasi opsi untuk "pembuktian Trump" perihal keamanan blok tersebut, karena selama pertama kali berkuasa Trump berulang kali menekan sekutu NATO untuk berkontribusi lebih banyak pada keamanan kolektif, dan bahkan mengancam akan keluar dari blok NATO secara keseluruhan.

"Ini adalah fakta bahwa Joe Biden mungkin adalah presiden terakhir yang benar-benar transatlantik dalam pengertian tradisional—dalam hal karakter dan kariernya," kata Wakil Ketua Komite Parlemen Jerman untuk Urusan Luar Negeri Thomas Erndl.

"Itulah sebabnya Eropa harus mengambil lebih banyak tanggung jawab, terutama dalam hal keamanan."
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Senator Jerman Juluki...
Senator Jerman Juluki Tesla Mobil Nazi, Elon Musk Makin Dibenci di Eropa
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
Ukraina Tekan Italia...
Ukraina Tekan Italia Gelar KTT di Sela-sela Pemakaman Paus Fransiskus
10 Kelemahan Militer...
10 Kelemahan Militer AS dan 4 Cara China Menang Perang dengan Mudah
Houthi Yaman Tembak...
Houthi Yaman Tembak Jatuh 7 Drone AS Senilai Rp3,4 Triliun dalam 6 Pekan
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
Iran Tawarkan Kemitraan...
Iran Tawarkan Kemitraan Energi Nuklir dengan AS
Kenapa Pangeran Tampan...
Kenapa Pangeran Tampan Al-Waleed bin Khaled Al-Saud Dijuluki Sleeping Prince Arab Saudi?
Sejarah Kelam Kashmir:...
Sejarah Kelam Kashmir: Konflik Panjang India dan Pakistan yang Belum Berakhir
Rekomendasi
Kisah Pertempuran Raja...
Kisah Pertempuran Raja Mataram dengan Adiknya Sendiri
Kejati Sultra Tetapkan...
Kejati Sultra Tetapkan Kepala KUPP Kolaka dan 3 Direktur Perusahaan Tambang Nikel Tersangka Korupsi
Sepak Terjang Timnas...
Sepak Terjang Timnas Indonesia di Piala Dunia: dari 1938 hingga 2023
Berita Terkini
Senator Jerman Juluki...
Senator Jerman Juluki Tesla Mobil Nazi, Elon Musk Makin Dibenci di Eropa
30 menit yang lalu
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
1 jam yang lalu
Ukraina Tekan Italia...
Ukraina Tekan Italia Gelar KTT di Sela-sela Pemakaman Paus Fransiskus
2 jam yang lalu
10 Kelemahan Militer...
10 Kelemahan Militer AS dan 4 Cara China Menang Perang dengan Mudah
2 jam yang lalu
Houthi Yaman Tembak...
Houthi Yaman Tembak Jatuh 7 Drone AS Senilai Rp3,4 Triliun dalam 6 Pekan
3 jam yang lalu
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
9 jam yang lalu
Infografis
Donald Trump Kembali...
Donald Trump Kembali Memperpanjang Batas Waktu Penjualan TikTok
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved