Pemimpin Hizbullah: Perang dengan Iran, Israel Bisa Hancur

Sabtu, 13 Juli 2019 - 08:58 WIB
Pemimpin Hizbullah: Perang dengan Iran, Israel Bisa Hancur
Pemimpin Hizbullah: Perang dengan Iran, Israel Bisa Hancur
A A A
BEIRUT - Pemimpin kelompok Hizbullah Lebanon mengatakan Israel tidak akan "netral" jika perang antara Amerika Serikat (AS) dan Iran pecah.

"Dan Iran mampu memborbardir Israel dengan kekuatan dan ganas," ujar Hassan Nasrallah dalam sebuah wawancana yang disiarkan di televisi Al-Manar milik Hizbullah.

Pernyataan itu disampaikan Nasrallah setelah meningkatnya ketegangan antara AS dan Iran dalam beberapa minggu terakhir. Presiden AS Donald Trump pun telah meningkat perang kata-kata dengan dengan Iran.

"Ketika Amerika memahami bahwa perang ini dapat melenyapkan Israel, mereka akan mempertimbangkan kembali," kata Nasrallah.

"Tanggung jawab kita bersama di kawasan ini adalah berusaha mencegah perang Amerika terhadap Iran," imbaunya seperti dilansir dari Arab News, Sabtu (13/7/2019).

Pada hari Jumat, Dewan Perwakilan Rakyat AS memilih untuk membatasi kemampuan Trump untuk menyerang Iran. Mereka menyuarakan kekhawatiran bahwa kebijakannya yang hawkish mendorong ke arah perang yang tidak perlu.

Hizbullah dianggap sebagai organisasi teroris oleh AS. Kelompok ini merupakan satu-satunya faksi yang tidak dilucuti setelah perang saudara Lebanon 1975-1990.

Kelompok ini juga pemain politik utama di negara kecil di Mediterania, menduduki 13 kursi di parlemen tahun lalu dan mengamankan tiga posisi di kabinet saat ini.

Nasrallah berbicara setelah Washington mengumumkan sanksi baru pada Selasa lalu terhadap Hizbullah, yang menargetkan para pejabat terpilih dari gerakan itu untuk pertama kalinya.

Baca juga: Pertama Kalinya, AS Sanksi Anggota Parlemen Hizbullah
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5711 seconds (0.1#10.140)