AS Ingin Tukar Tawanan dan Cairkan Uang Iran Rp92 Triliun

Selasa, 12 September 2023 - 08:20 WIB
loading...
AS Ingin Tukar Tawanan...
Amerika Serikat ingin tukar tawanan dan cairkan uang Iran pendapatan minyak Iran yang dibekukan sebesar lebih dari Rp92 triliun. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Pemerintahan Joe Biden memberi tahu Kongres Amerika Serikat (AS) pada hari Senin bahwa mereka telah mengambil langkah nyata untuk melakukan pertukaran tahanan dengan Iran.

Pemerintah Biden juga akan mengeluarkan pengecualian yang akan memberi Teheran akses terhadap dana USD6 miliar (lebih dari 92 triliun) pendapatan minyak Iran yang telah diblokir oleh sanksi AS.

Keputusan pemerintah AS itu terungkap dalam dokumen yang dikirim Departemen Luar Negeri kepada Kongres AS.

Menurut laporan departemen tersebut, Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken pekan lalu mengeluarkan keringanan menyeluruh terhadap bank-bank internasional yang mengizinkan transfer dana Iran yang dibekukan sebesar USD6 miliar dari Korea Selatan ke Qatar tanpa ancaman sanksi AS.



Iran kemudian akan diizinkan menggunakan dana tersebut untuk membeli makanan, obat-obatan, atau barang kemanusiaan lainnya yang diizinkan berdasarkan sanksi ekonomi AS.

Selain itu, pemerintah Biden mengatakan kepada anggota Kongres bahwa mereka akan membebaskan lima warga negara Iran yang ditahan di AS dengan imbalan pembebasan lima warga Amerika yang ditahan di Iran.

Langkah ini merupakan tanda terbaru bahwa pertukaran tahanan terus berjalan.

Dokumen keputusan pengecualian dari Blinken, yang pertama kali dilaporkan oleh The Associated Press, menyatakan; “Amerika Serikat telah berkomitmen untuk membebaskan lima warga negara Iran yang saat ini ditahan di Amerika Serikat dan mengizinkan transfer sekitar USD6 miliar dana Iran yang disimpan di rekening terbatas di Korea Selatan (Republik Korea) ke rekening terbatas di Qatar, di mana dana tersebut hanya akan tersedia untuk perdagangan kemanusiaan.”

Mengutip laporan NBC News, Selasa (12/9/2023), negosiasi pertukaran tahanan terendus sejak Februari, dan para pejabat AS telah mengakui kesepakatan tersebut dalam beberapa minggu terakhir.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mantan Penasihat Trump...
Mantan Penasihat Trump Sebut Perang Dunia III Mungkin Sudah Dimulai, Ini 5 Indikatornya
7 Kampus Elite AS yang...
7 Kampus Elite AS yang Kehilangan Dana Miliaran Dolar karena Melawan Donald Trump
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
Rusia dan China Bahas...
Rusia dan China Bahas Jaminan untuk Kesepakatan Nuklir Iran dengan AS
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Teken Petisi Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Trump Ancam AS akan...
Trump Ancam AS akan Mundur jika Perundingan Ukraina menjadi Sangat Sulit
Hamas Siap Bebaskan...
Hamas Siap Bebaskan Semua Tawanan di Gaza jika Israel Setuju Akhiri Perang
92 Warga Palestina Tewas...
92 Warga Palestina Tewas dalam 2 Hari Terakhir Akibat Serangan Militer Israel
Kapal Terbakar lalu...
Kapal Terbakar lalu Tenggelam gara-gara Penumpang Masak, Hampir 150 Orang Tewas
Rekomendasi
Satgas Ramadan dan Idul...
Satgas Ramadan dan Idul Fitri Pertamina Sukses Mitigasi Lonjakan Permintaan BBM dan LPG
Gelar Konsolidasi di...
Gelar Konsolidasi di Palembang, Partai Perindo Sumsel Perkuat Barisan Menuju Kemenangan 2029
Kenapa Errol Spence...
Kenapa Errol Spence Jr Jagokan Chris Eubank Jr dalam Duel Panas Lawan Conor Benn?
Berita Terkini
4 Alasan Politikus Muslim...
4 Alasan Politikus Muslim Minta Umat Islam di Inggris Berpolitik demi Selamatkan Generasi Mendatang
54 menit yang lalu
Mantan Penasihat Trump...
Mantan Penasihat Trump Sebut Perang Dunia III Mungkin Sudah Dimulai, Ini 5 Indikatornya
3 jam yang lalu
Pemukim Ilegal Israel...
Pemukim Ilegal Israel Serbu Desa Badui di Tepi Barat
6 jam yang lalu
Pertama Kali di Dunia,...
Pertama Kali di Dunia, Robot Humanoid China Ikut Lomba Lari Melawan Manusia, Siapa Pemenangnya?
8 jam yang lalu
7 Kampus Elite AS yang...
7 Kampus Elite AS yang Kehilangan Dana Miliaran Dolar karena Melawan Donald Trump
8 jam yang lalu
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
10 jam yang lalu
Infografis
Peralatan Militer dari...
Peralatan Militer dari Berbagai Pangkalan AS Dikirim ke Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved