Profil Salwan Momika, Pria di Balik Pembakaran Al-Qur'an di Swedia yang Mengejutkan

Senin, 03 Juli 2023 - 18:47 WIB
loading...
Profil Salwan Momika,...
Salwan Momika membakar Al-Quran di Swedia. Foto/wealthypeeps.com
A A A
STOCKHOLM - Sosok Salwan Momika belakangan menjadi sorotan dunia setelah melakukan aksi kontroversial dengan membakar kitab suci agama Islam, yakni Al-Qur’an di Swedia.

Aksi tak terpuji ini dilakukan Momika pada momen Iduladha 2023/1444 H yang berlangsung beberapa waktu lalu. Dia melakukan pembakaran Al-Qur’an di depan masjid yang berada di Stockholm, Swedia.

Perbuatannya ini langsung menuai kecaman dari berbagai pihak internasional, khususnya negara-negara Islam.

Sementara itu, Perdana Menteri Swedia Ulf Krisrtersson menyebut aksi Momika sebagai perbuatan ‘legal tetapi tidak pantas’.

Sekadar informasi, pembakaran kitab suci di Swedia ini bukanlah kali pertama. Aksi protes atau demo dengan membakar kitab suci agama seperti yang dilakukan Momika ini adalah legal, karena diizinkan oleh konstitusi setempat atas nama kebebasan berbicara.

Profil Salwan Momika


Ketika pemberitaan terkait pembakaran Al-Qur’an kembali terjadi di Swedia, semua mata tertuju kepada pelaku aksinya. Kali ini, dia adalah seorang pria bernama Salwan Momika.

Mengutip laman Arab News, Momika diidentifikasi sebagai pengungsi asal Irak yang melarikan diri ke Swedia. Pria berusia sekitar 37 tahun ini memiliki nama lengkap Salwan Sabah Matti Momika.

Terkait motifnya melakukan pembakaran Al-Qur’an, Momika menganggap aksinya ini sebagai ‘kebebasan berekspresi’.

Dia juga membantah tujuan aksinya ini sebagai kejahatan rasial atau hasutan kepada kelompok agama tertentu.

Menjadi salah satu pengungsi dari Irak, Momika menggambarkan dirinya sebagai seorang ateis. Meski telah tinggal di Swedia, namun dia masih memiliki kewarganegaraan Irak dan hanya mendapat izin tempat selama beberapa tahun.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tak Ingin Rusia Bangun...
Tak Ingin Rusia Bangun Kekuatan Baru, Swedia Akan Kirim Pasukan ke Ukraina
6 Penembakan di Sekolah...
6 Penembakan di Sekolah Paling Brutal, Mayoritas di AS
5 Fakta Penembakan di...
5 Fakta Penembakan di Sekolah Swedia, Dianggap yang Terburuk dalam Sejarah Negara Itu
Penembakan Terjadi di...
Penembakan Terjadi di Sekolah Swedia, 10 Orang Tewas
Politikus Denmark Bakar...
Politikus Denmark Bakar Alquran di Depan Kedubes Turki
4 Fakta Salwan Momika...
4 Fakta Salwan Momika Si Pembakar Al-Quran Ditembak Mati saat Live TikTok di Swedia
Akhir Tragis Salwan...
Akhir Tragis Salwan Momika: Dulu Tertawa Bakar Al-Quran, Kini Ditembak Mati saat Live TikTok
Salwan Momika Si Pembakar...
Salwan Momika Si Pembakar Al-Quran Ditembak Mati saat Live TikTok, Swedia Salahkan Kekuatan Asing
Salwan Momika, Pria...
Salwan Momika, Pria Pembakar Al-Qur'an Ditembak Mati di Swedia
Rekomendasi
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
Shahabi Sakri Jadi Saingan...
Shahabi Sakri Jadi Saingan Ajil Ditto? Rebutin Davina Karamoy di Series Culture Shock!
Mobil Dinas Dipakai...
Mobil Dinas Dipakai Mudik Lebaran, Ini Sanksinya
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
43 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
3 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Panda Raksasa Hewan...
Panda Raksasa Hewan Endemik China yang Mengejutkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved