Lagi, Anggota IRGC Iran Tewas dalam Serangan Rudal Israel di Suriah

Senin, 03 April 2023 - 07:55 WIB
loading...
Lagi, Anggota IRGC Iran...
Jumlah korban tewas dari personel IRGC Iran dalam serangan rudal Israel di Suriah bertambah menjadi dua orang. Foto/Abed Rahim Khatib/Flash90
A A A
DAMASKUS - Jumlah korban tewas dari personel Korps Garda Revolusi Islam (IRGC) Iran dalam serangan rudal Israel di dekat Damaskus, Suriah, Jumat lalu, bertambah menjadi dua.

"Meqdad Mehghani Jafarabadi, seorang anggota Garda Revolusi, terluka dalam serangan kriminal rezim Zionis pada hari Jumat dan menjadi martir karena luka-lukanya parah," kata IRGC dalam sebuah pernyataan yang diterbitkan pada hari Minggu, sebagaimana dilansir Reuters, Senin (3/4/2023).

Sebelumnya, IRGC mengonfirmasi bahwa perwiranya yang bernama Milad Haydari terbunuh akibat serangan rudal Israel pada hari tersebut.



Menurut IRGC, baik Haydari maupun Mehghani berada di Suriah untuk menjalankan tugas sebagai penasihat militer untuk pasukan loyalis Presiden Suriah Bashar al-Assad dalam menghadapi perang saudara melawan kelompok pemberontak.

“Kejahatan rezim Zionis tidak akan dibiarkan tanpa jawaban dan mereka akan membayarnya,” imbuh pernyataan IRGC.

Israel telah bertahun-tahun melakukan serangan terhadap apa yang digambarkannya sebagai target terkait Iran di Suriah, di mana pengaruh Teheran telah tumbuh sejak mulai mendukung Presiden Assad dalam perang saudara yang dimulai pada 2011.

Iran mengatakan para perwiranya bertugas sebagai penasihat militer di Suriah atas undangan Damaskus. Lusinan anggota IRGC termasuk perwira senior tewas di Suriah selama perang berlangsung.

Menurut Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, serangan udara hari Jumat adalah serangan keenam oleh Israel di Suriah sepanjang bulan Maret 2023.

Israel tidak membenarkan maupun menyangkal atas serangan rudal di Suriah, sesuai dengan "kebijakan bungkam" luar negerinya.
(mas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
Iran Tawarkan Kemitraan...
Iran Tawarkan Kemitraan Energi Nuklir dengan AS
Lagi Asyik Makan di...
Lagi Asyik Makan di Restoran Seoul, Dubes Israel Ketakutan Diteriaki Genosida oleh Aktivis
Terungkap! Israel Palsukan...
Terungkap! Israel Palsukan Penemuan Terowongan Hamas untuk Cegah Gencatan Senjata
Menteri Zionis Ini Ancam...
Menteri Zionis Ini Ancam Gulingkan Netanyahu Jika Israel Tak Duduki Gaza
Mahmoud Abbas Minta...
Mahmoud Abbas Minta Hamas Serahkan Gaza dan Senjata kepada Otoritas Palestina, Serta Lepaskan Sandera Israel
Langka, Houthi Tembakkan...
Langka, Houthi Tembakkan Rudal ke Israel Utara Meski AS Terus Gempur Yaman
Kenapa Pangeran Tampan...
Kenapa Pangeran Tampan Al-Waleed bin Khaled Al-Saud Dijuluki Sleeping Prince Arab Saudi?
Siapa Pelaku Pembantaian...
Siapa Pelaku Pembantaian Turis Hindu di Kashmir? Ini Penjelasan Lengkapnya
Rekomendasi
MG dan OPPO Kolaborasi,...
MG dan OPPO Kolaborasi, Hadirkan Smart Cabin untuk Gaya Hidup Masa Depan
Sosok Ibu Muncul di...
Sosok Ibu Muncul di Sidang Hasto, KPK Dalami Perlu Tidaknya Pemanggilan
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
Berita Terkini
5 Fakta Pangeran Al...
5 Fakta Pangeran Al Waleed, Sleeping Prince yang Sudah Koma 19 Tahun
58 menit yang lalu
Abu Ubaidah Puji Keajaiban...
Abu Ubaidah Puji Keajaiban Militer Saat Pejuang Al-Qassam Sergap Pasukan Israel di Rafah
1 jam yang lalu
Pemerintah Gaza Peringatkan...
Pemerintah Gaza Peringatkan Kematian Massal Segera akibat Blokade Israel
2 jam yang lalu
Konvoi Ambulans Ditembaki,...
Konvoi Ambulans Ditembaki, Sentimen Anti-China Meningkat di Myanmar
3 jam yang lalu
Senator Jerman Juluki...
Senator Jerman Juluki Tesla Mobil Nazi, Elon Musk Makin Dibenci di Eropa
3 jam yang lalu
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
4 jam yang lalu
Infografis
21 Orang Tewas Akibat...
21 Orang Tewas Akibat Serangan Rudal Balistik Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved