Putri Kim Jong-un Jadi Bintang Parade Militer Korut, Dianggap Calon Suksesor

Kamis, 09 Februari 2023 - 20:39 WIB
Kim Ju-ae (tengah), putri pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menghadiri perjamuan militer Korea Utara. Foto/KCNA via REUTERS
PYONGYANG - Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong-un menghadiri parade militer yang memamerkan rudal balistik antarbenua dalam jumlah terbesar. Namun yang menjadi pusat perhatian adalah putri sang pemimpin, Kim Ju-ae, yang berusia 9 tahun.

ABC News melaporkan bahwa parade militer diadakan di Lapangan Kim Il-Sung, di Pyongyang pusat pada hari Selasa, dengan lebih dari 30.000 tentara berpartisipasi.

Sosok Kim Ju-ae telah terlihat di beberapa acara penting terkait militer Korut sejak November tahun lalu, menimbulkan spekulasi bahwa dia adalah masa depan kepemimpinan Pyongyang.

"Kim Jong-un tampaknya memanfaatkan perhatian internasional dari publik setiap kali dia membawa putrinya ke tempat pemotretan militer," kata Profesor Park Won-gon dari Ewha Womans University kepada ABC News, Kamis (9/2/2023).





"Dia juga memiliki makna simbolis sebagai generasi penerus, karena Kim Jong-un mengacu pada ICBM [rudal balistik antarbenua] Hwasong-17 sebagai sumber kesejahteraan dan kebahagiaan generasi berikutnya," paparnya.

Kim Ju-ae bahkan menginspeksi seorang penjaga kehormatan bersama ayahnya. Gambar-gambar gadis cilik itu juga disiarkan langsung oleh stasiun televisi negara Korut selama siaran parade militer.



Foto/KCNA via REUTERS
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More