Menlu RI: Tak Ada Lagi Ego Sektoral Dalam Perlindungan WNI‬

Rabu, 17 Desember 2014 - 13:22 WIB
Menlu RI: Tak Ada Lagi...
Menlu RI: Tak Ada Lagi Ego Sektoral Dalam Perlindungan WNI‬
A A A
JAKARTA - Ego sektoral yang menyelimuti beberapa Kementerian di Indonesia membuat tidak maksimalnya proses perlindungan warga negara Indonesia (WNI).‬

‪Akan tetapi menurut Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi menyatakan pihaknya sudah tidak lagi memiliki ego sektoral. Dirinya menyatakan telah meninggalkan semua ego demi kepentingan nasional.‬

‪"Kalau dari saya pribadi sudah tidak punya ego, semuanya sudah saya serahkan. Pokoknya buat saya yang penting WNi aman dan terproteksi, jadi apa yang dapat saya lakukan akan saya lakukan," ucap Retno pada Rabu (17/12/2014).‬

‪Kementeria Luar Negeri sendiri memanh baru saja meluncurkan sebuah sistem integrasi, yang menghubungkan antara Kemlu dan BNP2TKI. Sistem ini diharapkan dapat memaksimalkan pelayanan perlindungan WNI di luar negeri.‬

‪Dirinya menambahkan bahwa, sistem integrasi ini tidak akan terhenti hanya pada titik ini. Namun, Kemlu dam BNP2TKI juga akan berusaha untuk meramhkul Kementerian terkait lainnya guna semakin memaksimalnya perlindungan WNI di luar negeri.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1011 seconds (0.1#10.140)