Hamas Bentuk 'Tentara Populer' Pelawan Israel

Sabtu, 08 November 2014 - 10:19 WIB
Hamas Bentuk Tentara...
Hamas Bentuk 'Tentara Populer' Pelawan Israel
A A A
GAZA - Hamas mengumumkan pembentukan pasukan yang diberi nama “Tentara Populer” di Jalur Gaza untuk melawan Israel.

Langkah Hamas itu menyusul bentrokan warga Palestina dan aparat keamanan Israel di situs suci Al-Aqsa. Pengumuman pembentukan “Tentara Populer” itu disampakan Jumat petang.

Dalam sebuah upacara di kamp pengungsi Jabaliya--wilayah Palestina utara yang hancur--, juru bicara Brigade Izzudin al-Qassam (sayap militer Hamas), menyatakan, bahwa Hamas membutuhkan 2.500 calon “Tentara Populer”. “Untuk pembebasan Al-Aqsa dan Palestina,” bunyi pernyataan al-Qasam.

Mohammed Abu Askar, seorang pejabat Hamas, mengatakan, siapa pun yang usianya lebih dari 20 tahun bisa mendaftar.”Harus siap untuk setiap konfrontasi dengan Israel,” katanya, seperti dikutip Al Arabiya, Sabtu (8/11/2014).

Hamas dan Israel pada Agustus 2014 lalu terlibat perang selama 50 haridi Jalur Gaza. Dalam perang itu, sebanyak 2.140 warga Palestina yang mayoritas rakyat sipil tewas. Sedangkan di kubu Israel 73 orang tewas, yang mayoritas tentara IDF.

Dalam sepekan terakhir, ketegangan antara demonstran Palestina dan polisi Israel meningkat di kompleks Masjid al-Aqsa Yerusalem. Beberapa kali demonstran dan dan polisi Israel bentrok. Warga Israel menghendaki polisi dan tentara Israel hengkang dari kompleks Masjid al-Aqsa.
(mas)
Berita Terkait
Serangan Israel Hantam...
Serangan Israel Hantam Masjid di Kota Rafah, Gaza Selatan, 5 Tewas
Gempuran Udara Israel...
Gempuran Udara Israel Tewaskan Ribuan Unggas di Jalur Gaza
Krisis Politik Internal...
Krisis Politik Internal Ancam Eksistensi Israel, Bukan Musuh Luar
Menteri Israel Ben-Gvir...
Menteri Israel Ben-Gvir Bikin Kisruh, Perintahkan Penghancuran Rumah Warga Palestina saat Ramadan
Tak Bermoral !! Tentara...
Tak Bermoral !! Tentara Israel Menari dan Menyanyi setelah Menyerang Warga Sipil Gaza
DPR Minta Indonesia...
DPR Minta Indonesia Inisiasi KTT Luar Biasa OKI Sikapi Serangan Israel ke Palestina
Berita Terkini
7 Fakta Penn Badgley,...
7 Fakta Penn Badgley, Salah Satunya Suka Membaca Al Qur'an Meski Bukan Muslim
48 menit yang lalu
AS dan Houthi Gencatan...
AS dan Houthi Gencatan Senjata, Israel Tak Termasuk Kesepakatan
1 jam yang lalu
Spesifikasi Jet Tempur...
Spesifikasi Jet Tempur Rafale yang Dipakai India Bombardir Pakistan Lalu Ditembak Jatuh
2 jam yang lalu
Intip Perbandingan Kekuatan...
Intip Perbandingan Kekuatan Militer India vs Pakistan, Siapa Unggul?
3 jam yang lalu
Trump Akan Sebut Teluk...
Trump Akan Sebut Teluk Persia sebagai Teluk Arab, Iran Marah
4 jam yang lalu
Brigade Al-Qassam Luncurkan...
Brigade Al-Qassam Luncurkan Operasi Gerbang Neraka di Rafah, Ungkap Zona Pembantaian
4 jam yang lalu
Infografis
Kerugian Finansial yang...
Kerugian Finansial yang Dialami Israel Akibat Kebakaran Dahsyat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved