Israel Rampas Tanah Palestina di Tepi Barat

Senin, 01 September 2014 - 13:19 WIB
Israel Rampas Tanah...
Israel Rampas Tanah Palestina di Tepi Barat
A A A
TEPI BARAT - Israel mengumumkan perampasan tanah Palestina seluas 400 hektare di Tepi Barat yang mereka duduki. Pejabat Palestina menyatakan, itu perampasan tanah terbesar yang dilakukan Israel dalam 30 tahun terakhir.

Tanah seluas 400 hektare di Etzion dekat Betlehem dinyatakan sebagai tanah negara Israel atas instruksi dari pejabat eselon politik. Radio Israel melaporkan, langkah tersebut diambil sebagai tanggapan terhadap penculikan dan pembunuhan tiga remaja Yahudi oleh militan Hamas pada bulan Juni 2014. (Baca: Rampas Tanah Palestina, Israel Cari Gara-gara Lagi)

Pengumuman itu diterbitkan militer Israel, tanpa memberikan alasan dari keputusan tersebut. Perampasan tanah Palestina itu dimaksudkan untuk mengubah sebuah situs yang dihuni 10 keluarga Israel yang dekat dengan senimari Yahudi menjadi permukiman permanen.

Pembangunan permukiman utama di lokasi yang dikenal sebagai "Gevaot", telah diperdebatkan oleh Israel sejak tahun 2000 lalu. Pemerintah Israel pernah merencanakan untuk membangun 1.000 unit rumah di situs tersebut.

Sementara itu, juru bicara Presiden Palestina Mahmoud Abbas, Nabil Abu Rdainah, menyerukan Israel untuk membatalkan perampasan tanah itu. ”Keputusan ini akan menyebabkan lebih banyak ketidakstabilan. Ini hanya akan mengobarkan ketegangan setelah perang di Gaza,” ujar Abu Rdainah, seperti dikutip Reuters, Senin (1/9/2014).
(mas)
Berita Terkait
Serangan Israel Hantam...
Serangan Israel Hantam Masjid di Kota Rafah, Gaza Selatan, 5 Tewas
Gempuran Udara Israel...
Gempuran Udara Israel Tewaskan Ribuan Unggas di Jalur Gaza
Krisis Politik Internal...
Krisis Politik Internal Ancam Eksistensi Israel, Bukan Musuh Luar
Menteri Israel Ben-Gvir...
Menteri Israel Ben-Gvir Bikin Kisruh, Perintahkan Penghancuran Rumah Warga Palestina saat Ramadan
Tak Bermoral !! Tentara...
Tak Bermoral !! Tentara Israel Menari dan Menyanyi setelah Menyerang Warga Sipil Gaza
DPR Minta Indonesia...
DPR Minta Indonesia Inisiasi KTT Luar Biasa OKI Sikapi Serangan Israel ke Palestina
Berita Terkini
Spesifikasi Jet Tempur...
Spesifikasi Jet Tempur Rafale yang Dipakai India Bombardir Pakistan Lalu Ditembak Jatuh
49 menit yang lalu
Intip Perbandingan Kekuatan...
Intip Perbandingan Kekuatan Militer India vs Pakistan, Siapa Unggul?
1 jam yang lalu
Trump Akan Sebut Teluk...
Trump Akan Sebut Teluk Persia sebagai Teluk Arab, Iran Marah
2 jam yang lalu
Brigade Al-Qassam Luncurkan...
Brigade Al-Qassam Luncurkan Operasi Gerbang Neraka di Rafah, Ungkap Zona Pembantaian
2 jam yang lalu
Negara NATO Ini Gagal...
Negara NATO Ini Gagal Penuhi Janji Pasok Jet Tempur F-16 ke Ukraina
3 jam yang lalu
Usai Serangan Rudal,...
Usai Serangan Rudal, Tentara India dan Pakistan Baku Tembak di Kashmir
3 jam yang lalu
Infografis
Kerugian Finansial yang...
Kerugian Finansial yang Dialami Israel Akibat Kebakaran Dahsyat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved