Lagi, Separatis Pro-Rusia Serang Pos Perbatasan Ukraina

Jum'at, 06 Juni 2014 - 18:16 WIB
Lagi, Separatis Pro-Rusia...
Lagi, Separatis Pro-Rusia Serang Pos Perbatasan Ukraina
A A A
DONETSK - Pasukan Ukraina kembali bertempur sengit setelah pos perbatasan di Ukraina timur diserang kelompok separatis pro-Rusia, semalam.

Lima pasukan Ukraina dilaporkan terluka. Beberapa truk militer Ukraina warisan era Soviet juga dihancurkan dalam serangan besar kedua di wilayah Marynivka, sekitar 95 km sebelah timur Donetsk.

Namun, serangan itu berhasil dicegah pasukan Angkatan Udara Ukraina.”Informasi awal menyatakan, pemberontak telah tewas dalam pertempuran,” bunyi pernyataan militer Ukraina, seperti dikutip Reuters, Jumat (6/6/2014).

Sebelum serangan itu, kelompok separatis pro-Rusia di wilayah lain dilaporkan telah menembak jatuh helikopter tempur Mi-8 milik militer Ukraina. Ledakan keras terjadi dalam insiden itu.

Pasukan Ukraina kini semakin gencar berkampanye untuk melakukan perlawanan terhadap kelompok separatis pro-Rusia yang menduduki gedung-gedung pemerintah di Donetsk dan sekitarnya.

Presiden terpilih Ukraina, Petro Poroshenko, yang akan dilantik Sabtu besok, mengatakan ia akan segera mengumumkan rencana perdamaian dengan kelompok separatis pro-Rusia. Keputusan itu menyusul desakan Rusia yang menyatakan siap untuk menjadi fasilitator perundingan damai antara kubu pemerintah Ukraina dengan kelompok separatis.
(mas)
Berita Terkait
Situasi Energi Ukraina...
Situasi Energi Ukraina Memburuk, Gelap Gulita Dilanda Krisis Listrik
Efek Ekonomi Krisis...
Efek Ekonomi Krisis Rusia Vs Ukraina
Kalah dari Ukraina,...
Kalah dari Ukraina, Spanyol Krisis Penyerang
Krisis Energi di Eropa...
Krisis Energi di Eropa Akibat Buah Simalakama
Waspadai Pelemahan Ekspor...
Waspadai Pelemahan Ekspor Lanjutan
Krisis Ukraina: Biden...
Krisis Ukraina: Biden Tolak Garis Merah Rusia
Berita Terkini
Terungkap, Putra Wakil...
Terungkap, Putra Wakil Bos CIA Tewas dalam Perang Dukung Rusia Melawan Ukraina
54 menit yang lalu
Jenderal Senior Rusia...
Jenderal Senior Rusia Dihabisi dengan Bom Mobil, Trump: Ini Masalah Besar!
1 jam yang lalu
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
1 jam yang lalu
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, 14 Orang Tewas, Lebih dari 750 Luka
2 jam yang lalu
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya...
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya Serang Pangkalan Jet Tempur Siluman F-35 Israel
2 jam yang lalu
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
3 jam yang lalu
Infografis
Jika Diinvasi Barat,...
Jika Diinvasi Barat, Rusia Pastikan Gunakan Senjata Nuklir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved