Kapal Tanker Meledak di Teluk Jepang

Kamis, 29 Mei 2014 - 11:05 WIB
Kapal Tanker Meledak...
Kapal Tanker Meledak di Teluk Jepang
A A A
TOKYO - Sebuah kapal tanker milik perusahaan Jepang dilaporkan meledak di dekat Teluk Jepang pada Kamis (29/5/2014). Penjaga Pantai dan pemadam kebakaran dikabarkan sedang menuju ke lokasi.

"Kami memiliki informasi, terjadi ledakan yang berasal dari kapal tanker Shoko-maru di dekat pelabuhan Himeji," ungkap seorang juru bicara di kantor penjaga pantai setempat, seperti dilansir Channle News Asia.

Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe, sempat melakukan interupsi dalam rapat di parlemen hanya untuk menyapaikan informasi terkait hal ini, “sebuah kapal tanker meledak di wilayah perairan prefektur Hyogo, saat ini api masih berkobar di lokasi,” papar Abe.

Media setempat melaporkan, kapal itu meledak hanya berjarak dua kilometer dari pelabuhan yang pada saat itu sedang dalam keadaan sangat sibuk dengan banyaknya kapal yang bersandar dan bongkar muat barang.

Menurut laporan media setempat asap hitam terlihat mengepul dari kapal, hingga ,mencpai ketinggian 100 meter. Hingga saat ini proses pemadaman api masih terus berlanjut, belum diketahui jumlah korban dalam insiden ini.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1562 seconds (0.1#10.140)