Rusia tuduh OSCE perburuk keadaan Ukraina

Kamis, 15 Mei 2014 - 22:01 WIB
Rusia tuduh OSCE perburuk...
Rusia tuduh OSCE perburuk keadaan Ukraina
A A A
Sindonews.com – Rusia pada Kamis (15/5/2014) menuduh misi pemantauan Organisasi untuk Keamanan dan Kerjasama di Eropa (OSCE) ke Ukraina telah mendistorsi situasi di selatan dan timur negara itu.

"Laporan dari misi OSCE tidak mencerminkan atau menyembunyikan fakta tentang Kiev dan militan sektor kanan yang menggunakan kekuatan bersenjata untuk menghadapi warga setempat," ungkap juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Alexander Lukashevich, seperti dilansir Xinhua.

Dia juga menduruh OSCE membuat-buat laporan yang menutupi pelanggaran yang kerap terjadi terhadap warga yang berbahasa Rusia di wilayah timut dan Selatan Ukraina.

"Laporan itu menciptakan kesan situasi di seluruh Ukraina adalah normal dan hanya dua wilayah yang memberontak dan memiliki masalah yaitu Luhansk dan Donetsk, " Lukashevich menambahkan.

Lukashevich juga menggambarkan pertemuan meja bundar yang diadakan di Ukraina dengan tujuan mencari solusi atas krisis yang terjadi di sana, yang juga di awasi oleh OSCE adalah sebuah pertemuan imitasi dari dialog nasional yang inklusif.

Menurut pihak Moskow, bila memang pemerintah Ukraina ingin mencari jalan keluar yang sebenarnya, maka mereka harus mengundang pihak oposisi yang itu massa pro Rusia dalam dialog nasional.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0749 seconds (0.1#10.140)