50 mahasiswa Korsel terjebak dalam bangunan runtuh
A
A
A
Sindonews.com – Tiga mahasiswa tewas dan 50 lainnya dikhawatirkan terperangkap setelah sebuah auditorium yang runtuh akibat salju berat pada Senin (17/2/2014), di kota Gyeongju, Korea Selatan (Korsel).
Kantor berita Yonhap melaporkan, tiga mahasiswa tewas. Sementara saluran berita YTN TV mengutip polisi setempat mengatakan, dua orang telah dikonfirmasi tewas.
"Kami mengerahkan alat berat untuk membersihkan puing-puing," kata seorang petugas pemadam kebakaran. Menurut petugas penyelamat, auditorium ini runtuh karena salju berat yang menumpuk di langit-langit bangunan itu.
Saat insiden itu terjadi, beberapa ratus mahasiswa tengah ambil bagian dalam acara mahasiswa dan banyak dari mereka sedang menghadiri konser di gedung tersebut. Selama satu pekan terakhir, wilayah ini memang dilanda hujan salju yang lebat.
Kantor berita Yonhap melaporkan, tiga mahasiswa tewas. Sementara saluran berita YTN TV mengutip polisi setempat mengatakan, dua orang telah dikonfirmasi tewas.
"Kami mengerahkan alat berat untuk membersihkan puing-puing," kata seorang petugas pemadam kebakaran. Menurut petugas penyelamat, auditorium ini runtuh karena salju berat yang menumpuk di langit-langit bangunan itu.
Saat insiden itu terjadi, beberapa ratus mahasiswa tengah ambil bagian dalam acara mahasiswa dan banyak dari mereka sedang menghadiri konser di gedung tersebut. Selama satu pekan terakhir, wilayah ini memang dilanda hujan salju yang lebat.
(esn)