14 orang tewas terinjak-injak di masjid China
A
A
A
Sindonews.com – Sebanyak 14 orang tewas, dan 10 lainnya terluka, dalam sebuah acara pertemuan keagamaan di sebuah masjid di Ningxia Hui, China, kemarin sore. Belasan orang tewas terinjak-injak ketika pembagian makanan berlangsung.
Acara itu, untuk memperingati seorang tokoh agama setempat. Mengutip laman Xinhua, Senin (6/1/2014), insiden terjadi di sebuah masjid di Ningxia, Xiji, Guyuan.
Dari 10 korban luka, empat di antaranya kritis di rumah sakit.Empat dari Yang terluka dirawat di rumah sakit. ”Penyelidikan atas insiden itu sedang dilakukan,” tulis media China itu.
Wilayah Ningxia diketahui sebagai wilayah dengan populasi Muslim terbesar di China. Meski menjadi wilayah dengan komunitas Muslim terbesar, wilayah itu berbeda dengan wilayah Xinjiang, yang beberapa pekan ini bergejolak.
Aparat Pemerintah China bahkan kerap bentrok dengan warga bersenjata di Xinjiang, yang juga didominasi kaum Muslim Uighur. Otoritas China juga pernah menyebut para kelompok warga yang kerap menyerang aparat sebagai kelompok teroris.
Acara itu, untuk memperingati seorang tokoh agama setempat. Mengutip laman Xinhua, Senin (6/1/2014), insiden terjadi di sebuah masjid di Ningxia, Xiji, Guyuan.
Dari 10 korban luka, empat di antaranya kritis di rumah sakit.Empat dari Yang terluka dirawat di rumah sakit. ”Penyelidikan atas insiden itu sedang dilakukan,” tulis media China itu.
Wilayah Ningxia diketahui sebagai wilayah dengan populasi Muslim terbesar di China. Meski menjadi wilayah dengan komunitas Muslim terbesar, wilayah itu berbeda dengan wilayah Xinjiang, yang beberapa pekan ini bergejolak.
Aparat Pemerintah China bahkan kerap bentrok dengan warga bersenjata di Xinjiang, yang juga didominasi kaum Muslim Uighur. Otoritas China juga pernah menyebut para kelompok warga yang kerap menyerang aparat sebagai kelompok teroris.
(mas)