Serangan roket Taliban tewaskan 6 warga Afghanistan

Selasa, 10 Desember 2013 - 22:56 WIB
Serangan roket Taliban...
Serangan roket Taliban tewaskan 6 warga Afghanistan
A A A
Sindonews.com – Serangan roket yang dilancarkan Taliban ke sebuah desa di Provinsi Badghis, barat laut Afghanistan, Senin (9/12/2013) malam, telah menewaskan 6 warga sipil. Demikian dinyatakan oleh Kementerian Dalam Negeri Afghanistan, Selasa (10/12/2013).

"Enam warga sipil tak berdosa tewas, ketika roket yang ditembakkan oleh militan Taliban menghantam sebuah rumah di Distrik Balamirghab,” tambah pernyataan itu. Pernyataan itu juga mengutuk kejadian tersebut dan menyatakan simpati pada keluarga korban.

Satu hari sebelumnya, tiga anak Afghanistan tewas dan sejumlah lainnya luka-luka, ketika bahan peledak meledak di utara Provinsi Saripul. “Ledakan bom itu menewaskan tiga anak dan melukai lainnya di Distrik Sabz Qala, kemarin malam. Mereka sempat dilarikan ke rumah sakit, tapi kami tidak bisa menyelamatkan nyawa mereka," kata dokter rumah sakit tersebut, Ahmad Ahmadi pada Xinhua.

Ahmadi mengatakan, bahwa bahan peledak sisa konflik masa lalu telah merenggut nyawa anak-anak tak berdosa yang tengah menggembalakan domba dan kambing di padang rumput dekat desa mereka. Hingga kini, jutaan ranjau peninggalan perang Afghanistan dengan Uni Soviet masih tertanam di sejumlah wilayah Afghanistan dan mengancam jiwa penduduk sipil.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6710 seconds (0.1#10.140)