Pasangan di China jual bayi untuk beli iPhone

Sabtu, 19 Oktober 2013 - 09:35 WIB
Pasangan di China jual...
Pasangan di China jual bayi untuk beli iPhone
A A A
Sindonews.com - Sepasang orang tua muda di China akan diadili, karena menjual bayinya untuk membeli iPhone dan barang-barang lain.

Pasangan itu, seperti dilaporkan media Pemerintah China kemarin (18/10/2013), memasang iklan di internet untuk menawarkan bayi mereka yang belum lahir. Bayi yang masih dalam kandungan itu, mereka tawarkan dengan harga USD8 ribu atau sekitar Rp90,5 juta.

Setelah bayi itu dilahirkan di rumah mereka sendiri, pasangan itu langsung menyerahkan bayinya dan menerima uang penjualan bayi pada hari yang sama.

Pasangan itu beralasan, menyerahkan bayi perempuan yang merupakan anak ketiga agar bisa dibesarkan oleh keluarga yang mampu. ”Namun, jaksa menemukan rekening bank mereka yang memperlihatkan, bahwa mereka meraup keuntungan dari penjualan bayi itu,” tulis BBC, dalam laporannya.

Ibu bayi yang namanya tidak boleh diungkap, mengaku menggunakan uang itu untuk membeli iPhone dan barang-barang mahal lainnya, seperti sepatu olahraga bermerk. Produk elektronik iPhone memang sedang “mewabah” di China.

Pada April tahun 2012 lalu saja, seorang pemuda di China telah menjual ginjalnya untuk membeli iPhone. Lima orang pembeli ginjal yang menyerahkannya kepada pihak ketiga, juga meraup keuntungan. Namun mereka ditangkap aparat keamanan, dengan tuduhan menyebabkan kerusakan organ manusia dan melakukan penjualan organ tubuh secara ilegal.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6330 seconds (0.1#10.140)