Antisipasi imigran ilegal, Italia lipatgandakan aparat di Mediterania

Selasa, 15 Oktober 2013 - 02:00 WIB
Antisipasi imigran ilegal,...
Antisipasi imigran ilegal, Italia lipatgandakan aparat di Mediterania
A A A
Sindonews.com – Pemerintah Italia menyatakan pada Senin (14/10/2013), bahwa pihaknya berencana melakukan skala besar Angkatan Udara dan Angkatan Laut di Mediterania untuk mengantisipasi peningkatan arus masuk imigran ilegal yang melalui jalur Mediterania.

Rencananya ini dilayangkan menjelang berlangsungnya KTT Uni Eropa pada pekan depan, di mana Italia menginginkan isu meningkatnya arus pengsungsi yang masuk ke Italia menjadi agenda dalam KTT tersebut.

"Ini adalah penyebaran yang akan memungkinkan kita untuk meminta Uni Eropa juga melakukan hal yang sama," kata Menteri Pertahanan Italia, Mario Mauro menjelang pertemuan Kabinet dengan Perdana Menteri Enrico Letta.

Mauro mengatakan, misi penyebaran ini adalah untuk tujuan kemanusiaan dan untuk keamanan, menyusul adanya keluhan dari para pembela hak-hak imigran. Media Italia melaporkna, Kabinet Italia berencana untuk menyetujui rincian akhir dari operasi yang akan menggunakan drone Predator dan juga radar terbaru untuk melacak kapal pengungsi yang masuk ke wilayah Italia.

Saat ini, Italia sudah menempatkan tiga kapal Angkatan Laut untuk berpatroli di wilayah tersebut, serta helikopter, dan juga kapal dan pesawat dari penjaga pantai dan patroli perbatasan. Saat ini, kapal AL Italia yang terbesar di wilayah itu adalah Espero, sebuah kapal dengan 225 awak.

Belakangan ini, wilayah Italia di Mediterania menjadi pusat perhatian, setelah terjadinya bencana kapal karam yang mengakibatkan ratusan pengungsi tewas. Badan pengungsi PBB memperkirakan, 32 ribu pencari suaka telah mendarat di Italia dan Malta pada tahun ini, kebanyakan dari mereka berasal dari Eritrea, Somalia, dan Suriah.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8241 seconds (0.1#10.140)