Jelang Ramadan, bom mobil hantam Beirut

Selasa, 09 Juli 2013 - 16:08 WIB
Jelang Ramadan, bom...
Jelang Ramadan, bom mobil hantam Beirut
A A A
Sindonews.com - Beberapa orang tewas dan terluka, ketika sebuah bom mobil menghantam pinggiran Beirut selatan, pada Selasa (9/7/2013). Insiden menjelang Ramadan itu, diduga terkait peran kelompok Syiah Hizbullah Libanon dalam perang sipil di Suriah.

Demikian disampaikan petugas medis setempat. Ketegangan di Lebanon telah memuncak, menyusul intervensi kelompok Hizbullah dalam mendukung pasukan loyalis Presiden Bashar al-Assad yang berjuang melawan pemberontak kaum Mayoritas Sunni Suriah selama dua tahun terakhir.

Asap hitam mengepung di setiap blok apartemen di pinggir Kota Beirut, sebagai dampak dari ledakan bom mobil. ”Bola api muncul di lokasi kejadian yang diduga ditargetkan ke pusat perbelanjaan di daerah al-Abed Bir,” tulis wartawan Reuters, yang menyaksikan langsung insiden bom mobil itu di lokasi kejadian.

Daerah tersebut merupakan tempat para pejabat Hizbullah bermukim. Serangan bom mobil itu, diduga sengaja dilakukan pada Selasa, di saat banyak warga ramai berbelanja untuk keperluan awal Ramadan yang jatuh Rabu.

Serangan bom mobil tersebut juga merupakan serangan kedua untuk menekan kaum Syiah di Beirut selatan tahun ini. Dua roket sebelumnya menghantam daerah itu pada Mei. Pasukan Libanon telah melucuti senjata, di antaranya roket, pada beberapa bulan terakhir.

Belum jelas kelompok mana yang berada di balik serangan bom mobil tersebut. Begitu juga dengan motif serangan menjelang Ramadan.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9592 seconds (0.1#10.140)