PBB: 7,6 juta orang mengungsi

Rabu, 19 Juni 2013 - 16:55 WIB
PBB: 7,6 juta orang...
PBB: 7,6 juta orang mengungsi
A A A
Sindonews.com - PBB melansir sebanyak 7,6 juta orang menjadi pengungsi sepanjang tahun 2012. Jumlah itu diklaim lebih besar daripada jumlah pengungsi sejak tahun 1994.

Sebuah laporan dari kantor Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi (UNHCR), mengatakan, bahwa konflik Suriah menjdi faktor terbesar pemicu ledakan jumlah pengungsi.

Menurut UNHCR, 55 persen dari jumlah total pengungsi, didominasi para pengungsi dari lima negara, yaitu, Afghanistan, Somalia, Irak, Sudan dan Suriah.

”Ini benar-benar angka yang mengkhawatirkan. Mereka mencerminkan penderitaan individu pada skala besar. Mereka mencerminkan kesulitan masyarakat internasional dalam mencegah konflik,” kata Kepala UNHCR, Antonio Guterres, Rabu (19/6/2013) dikutip BBC.

Guterres mengatakan, bahwa dengan angka 7,6 juta itu berarti ada pengungsi baru setiap 4,1 detik. ”Setiap kali Anda berkedip orang lain terpaksa mengungsi,” ujarnya.

UNHCR menyatakan, angka tersebut berdasarkan data dari badan itu sendiri, maupun dari pemerintah dan LSM lainnya.

Afghanistan, katanya, tetap menjadi sumber asal pengungsi terbesar di dunia. Selama 32 tahun, 95 persen dari pengungsi Afghanistan menyebar di Iran dan Pakistan.

Sedangkan jumlah pengungsi terbesar kedua di dunia berasal dari Somalia, kemudian di urutan ketiga dari Irak. Suriah menduduki peringkat keempat. Menurut UNHCR, dalam enam bulan terakhr satu juta orang melarikan diri dari Suriah.
(esn)
Berita Terkait
Unjuk Rasa Pengungsi...
Unjuk Rasa Pengungsi Imigran Afghanistan di Batam
Pengungsi Afghanistan...
Pengungsi Afghanistan Demo ke Gedung DPR RI Tuntut Dipindah ke Negara Tujuan
Detik-Detik Pengungsi...
Detik-Detik Pengungsi Afghanistan Bakar Diri Terekam Video Amatir
Pencari Suaka Asal Afghanistan...
Pencari Suaka Asal Afghanistan Dirikan Tenda di Trotoar Kebon Sirih
Pengungsi Afghanistan...
Pengungsi Afghanistan Tiba di Bandara Dulles Virginia
Ratusan Imigran Afghanistan...
Ratusan Imigran Afghanistan Unjuk Rasa di Medan
Berita Terkini
Mimpi WNI Aditya Harsono...
Mimpi WNI Aditya Harsono di AS Hancur: Ditangkap karena Coret Trailer, Terancam Dideportasi
29 menit yang lalu
Pembantaian 26 Turis...
Pembantaian 26 Turis Hindu di Kashmir: Korban Ditanya Hal Sensitif soal Agama sebelum Ditembak
2 jam yang lalu
Lagi Asyik Makan di...
Lagi Asyik Makan di Restoran Seoul, Dubes Israel Ketakutan Diteriaki Genosida oleh Aktivis
3 jam yang lalu
Lockheed Martin Janjikan...
Lockheed Martin Janjikan Jet Tempur Siluman F-35 Terbaru Menjadi Ferrari Terbang Rasa F-47
3 jam yang lalu
Di Ambang Perang, Ini...
Di Ambang Perang, Ini Perbandingan Kekuatan Militer India dan Pakistan
4 jam yang lalu
Pakistan Tutup Wilayah...
Pakistan Tutup Wilayah Udara untuk Pesawat India, Pertikaian Memanas karena Kashmir
5 jam yang lalu
Infografis
Tarif Trump Bikin Harta...
Tarif Trump Bikin Harta Orang Terkaya Dunia Susut Rp3.400 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved