Iran akan kembali kirim monyet ke luar angkasa

Selasa, 15 Januari 2013 - 22:16 WIB
Iran akan kembali kirim...
Iran akan kembali kirim monyet ke luar angkasa
A A A
Sindonews.com - Iran akan kembali mencoba mengirim monyet hidup ke luar angkasa, setelah upaya sebelumnya pada 2011 gagal. "Tes-tes akhir untuk meluncurkan kapsul yang membawa seekor monyet, telah selesai," kata Kepala Ruang Angkasa Iran, Hamid Fazeli, Selasa (15/1/2013), seperti dikutip dari kantor berita Mehr.

Rencana pengiriman monyet ke luar angkasa itu akan dilakukan sebelum pertengahan Februari. “Periode peluncuran itu akan berlangsung selama 10 hari dan dimulai pada 31 Januari. Momen ini akan menandai ulang tahun ke-34 revolusi Islam Iran pada 1979,” lanjutnya.

Fazeli mengatakan, proyek pengiriman monyet ke luar angkasa ini akan membantu Iran melaksanakan persiapan pengiriman manusia ke luar angkasa. Menurutnya, pengiriman astronot Iran ke luar angkasa akan dilakukan pada 2020.

Sebelumnya, Iran telah melakukan serangkaian uji coba dengan mengirimkan sejumlah hewan, seperti tikus, kura-kura, dan cacing ke luar angkasa. Namun, upaya mengirimkan monyet hidup mengalami kegagalan, meski Iran tak merinci apa penyebab kegagalan itu.

Pada proyek sebelumnya, telah dipertimbangkan untuk meluncurkan kapsul dengan dukungan kehidupan menggunakan roket Kavoshgar-5 ke ketinggian 120 kilometer (75 mil) untuk penerbangan 20 menit di zona sub-orbital.

Iran juga mengaku telah berhasil meluncurkan tiga satelit, masing-masing Omid pada Februari 2009, Rassad pada Juni 2011, dan Navid pada Februari 2012.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5804 seconds (0.1#10.140)