Bom di Idlib tewaskan 21 orang

Selasa, 01 Mei 2012 - 08:45 WIB
Bom di Idlib tewaskan...
Bom di Idlib tewaskan 21 orang
A A A
Sindonews.com – Sedikitnya 21 orang tewas saat dua bom meledak dekat gedung badan intelijen Suriah,kemarin di Kota Idlib. “Bom meledak dekat kantor pusat Intelijen Angkatan Udara dan gedung Intelijen Militer,” kata Rami Abdelrahman, ketua Pengawas Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SOHR),kepada kantor berita Reuters.

Serangan ini terjadi saat Ketua Pemantau Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Suriah Jenderal Robert Mood kemarin tiba di Damaskus.Saat ini di Suriah ada 30 pemantau PBB. Mereka mempersiapkan kedatangan personil lainnya hingga mencapai 300 pemantau. “Kami hanya 300 orang,tapi kami dapat membuat perbedaan. 30 pemantau tak bersenjata, 300 pemantau tak bersenjata, bahkan 1.000 pemantau tak dapat menyelesaikan semua persoalan,”ungkap Mood.

Mood meminta semua orang membantu tugas pemantau PBB dan bekerja sama dalam setiap tantangan yang mereka hadapi. PBB menyatakan pasukan Presiden Suriah Bashar al-Assad menewaskan 9.000 orang selama revolusi.Sebaliknya, Damaskus menegaskan 2.600 personilnya tewas di tangan milisi antipemerintah.Rezim Suriah menuduh PBB menutup mata atas aksi-aksi terorisme terhadap aparat keamanan.

Kantor berita Suriah,SANA, melaporkan pemantau PBB meninjau distrik Khalidiya, Homs pada Minggu (29/4). Seorang aktivis di Homs menyatakan, kekerasan menurun drastis di kota itu sejak pemantau PBB mengirimkan dua pemantau tetap di kota mulai pekan lalu. “Masih ada kekerasan, tapi serangan mortir telah berhenti. Kami mendesak agar pemantau tinggal di Homs karena kami tahu jika mereka pergi, serangan akan berlanjut,”ujar aktivis Karam Abu Rabea melalui Skype pada Reuters.

Menurut Karam Abu Rabea, dengan adanya pemantau PBB di sana,warga dapat mengumpulkan tiga jasad yang sebelumnya terlalu berisiko untuk diambil karena ancaman penembak jitu.Warga juga bisa membersihkan sampahsampah di jalanan.“Ada bahaya penyakit dari sampah.Hingga kini masih banyak sampah di jalanan,”tuturnya.

Meskipun kondisi relatif tenang di Homs,SOHR melaporkan sedikitnya 39 orang tewas di Suriah pada Minggu (29/4), termasuk warga sipil, pasukan keamanan,dan pemberontak. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0940 seconds (0.1#10.140)