Australia: Pertemuan 2+2 dengan RI Penting bagi Peningkatan Hubungan

Kamis, 05 Desember 2019 - 18:32 WIB
Australia: Pertemuan...
Australia: Pertemuan 2+2 dengan RI Penting bagi Peningkatan Hubungan
A A A
NUSA DUA - Menteri Luar Negeri Australia, Marise Payne menuturkan, pertemuan 2+2 dengan Indonesia adalah sebuah pertemuan penting untuk menguatkan hubungan kedua negara. Pertemuan 2+2 merupakan mekanisme dialog rutin antara Menteri Luar Negeri dan Menteri Pertahanan kedua negara.

Berbicara saat melakukan konferensi pers di sela-sela Bali Democracy Forum, Payne Australia dan Indonesia semakin dekat untuk memiliki kemitraan yang strategis. Perdana Menteri Australia, Scott Morrison dan Presiden Indonesia, Joko Widodo, papar Payne telah bertemu baru-baru ini.

"Kami tentunya menyambut baik terkait rencana kunjungan kenegaraan Jokowi awal tahun depan dan tentunya Morrisson sangat senang berkunjung ke Indonesia belum lama setelah pelantikan beliau tahun lalu untuk menguatkan hubungan kedua negara," ucapnya.

"Kedua negara memiliki ketertarikan di bidang keamanan, stabilitas dan kesejahteraan di kawasan Indo-Pacifik. Kami melihat Indonesia sangat berperan dalam mencetuskan konsep ASEAN-Indo Pacifik," sambungnya.

Dia kemudian mengatakan bahwa dirinya mmelihat ada berbagai ketertarikan yang besar yang sudah diadopsi oleh ASEAN.

"Australia, juga sangat mengapresiasi bisa menjadi bagian dari "counter part"di Indonesia dan juga dalam kawasan dan lebih luas lagi, untuk memastikan bahwa berbagai elemen kunci dari konsep Indo-Pasifik yang ingin kami lihat, yaitu stabilitas, keamanan dan kesejahteraan, adalah hal yang kita kerjasamakan sebagai bagian dari ketertarikan bersama," tukasnya.
(esn)
Berita Terkait
Anthony Albanese, Tokoh...
Anthony Albanese, Tokoh Kelas Pekerja yang Jadi PM Australia Terpilih
Mertens dan Sabalenka...
Mertens dan Sabalenka Juarai Ganda Putri Australia Open 2021
Cendekiawan Muda RI...
Cendekiawan Muda RI di Australia Sumbang Ide Wujudkan Indonesia 4.0
Banjir Besar Landa Sydney,...
Banjir Besar Landa Sydney, Ribuan Orang Diminta Mengungsi
Australia Menyadari...
Australia Menyadari Konsumen China Tak Tergantikan Usai 30 Bulan Konflik
Kemampuan Rudal China...
Kemampuan Rudal China Melesat, Negara Tetangga Indonesia Ini Tingkatkan Pertahanan Misil
Berita Terkini
Jenderal Tertinggi Rusia...
Jenderal Tertinggi Rusia Puji Kepahlawanan Militer Korut setelah Rebut Kembali Kursk dari Ukraina
34 menit yang lalu
Upacara Pemakaman Paus...
Upacara Pemakaman Paus Fransiskus Paling Sederhana Dibandingkan Pendahulunya
1 jam yang lalu
85 Persen Insiatif Visi...
85 Persen Insiatif Visi 2030 Sudah Tercapai, Akankah Citra Saudi Berubah?
3 jam yang lalu
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
4 jam yang lalu
Darah Akan Banyak Mengalir,...
Darah Akan Banyak Mengalir, Pakistan Siapkan Skenario Kejutan jika Perang dengan India
5 jam yang lalu
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
8 jam yang lalu
Infografis
5 Negara yang Memutus...
5 Negara yang Memutus Hubungan Diplomatik dengan Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved