Super Topan Lekima Hantam China Tenggara

Sabtu, 10 Agustus 2019 - 14:36 WIB
Super Topan Lekima Hantam...
Super Topan Lekima Hantam China Tenggara
A A A
BEIJING - Topan super Lekima menghantam China tenggara pada Sabtu (10/8/2019) pagi, membawa hujan lebat dan angin kencang yang merobohkan listrik, menumbangkan ribuan pohon dan memaksa lebih dari satu juga orang meninggalkan rumahnya. Begitu laporan media pemerintah.

Kantor berita Xinhua, yang dikutip AFP, melaporkan badai monster Lekima mendarat pada dini hari di Kota Wenling, dengan kecepatan angin 187 kilometer per jam dan diperkirakan akan memporakporandakan pantai timur menuju Shanghai.

Hujan yang lebih deras diperkirakan mengguyur daerah Shanghai serta provinsi timur Anhui, Fujian, Jiangsu dan Zhejiang. Pihak berwenang setempat memperingatkan kemungkinan banjir bandang, tanah longsor dan longsoran yang disebabkan oleh hujan deras.

Di provinsi Zhejiang, hampir 300 penerbangan dibatalkan, dan layanan feri serta kereta ditunda sebagai tindakan pencegahan.

Lebih dari seperempat juta orang dievakuasi di Shanghai, tempat kereta maglev berkecepatan tinggi yang menghubungkan kota ke salah satu bandara ditangguhkan.

Lebih dari 110.000 orang ditampung di tempat penampungan.

China mengeluarkan peringatan level merah saat badai mendekat pada hari Jumat, sebelum menurunkan level menjadi oranye saat angin mereda pada Sabtu pagi.

Badai sebelumnya menyapu ujung utara Taiwan pada hari Jumat, di mana sembilan orang terluka, ribuan rumah kehilangan daya listrik untuk sementara waktu dan lebih dari 500 penerbangan dibatalkan.

September lalu, Topan Mangkhut menghantam daratan China di mana otoritas setempat mengevakuasi lebih dari dua juta orang, setelah sebelumnya meninggalkan jejak kehancuran di Hong Kong dan Makau serta menewaskan sedikitnya 59 orang di Filipina utara.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0827 seconds (0.1#10.140)