Iran: Keamanan Teluk Persia Berada di Tangan Negara Kawasan

Selasa, 30 Juli 2019 - 00:30 WIB
Iran: Keamanan Teluk...
Iran: Keamanan Teluk Persia Berada di Tangan Negara Kawasan
A A A
TEHERAN - Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Seyyed Abbas Mousavi mengatakan, negara-negara di kawasan Teluk Persia bertanggung jawab penuh atas kerja sama keamanan regional. Dia menyebut, ketegangan di kawasan disebabkan oleh kehadiran negara luar.

"Kami yakin bahwa jika perlu untuk memastikan keamanan kawasan, Teluk Persia, jalur air internasional ini, tidak ada jalan lain selain dengan kerja sama negara-negara kawasan," kata Mousavi.

"Akar dari semua ketegangan di Teluk Persia adalah kehadiran negara-negara luar di kawasan itu," sambungnya dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Sputnik pada Selasa (30/7).

Sebelumnya, pernyataan senada juga disampaikan oleh Presiden Iran, Hassan Rouhani. Di mana, Rouhani menuturkan, kehadiran pasukan asing akan menjadi sumber utama ketegangan di wilayah Teluk.

"Kehadiran pasukan asing bukan hanya tidak akan membantu keamanan kawasan, tetapi akan menjadi faktor utama ketegangan," kata Rouhani, pasca melakukan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Oman, Yusuf bin Alawi di Teheran.

Dia kemudian mengatakan, Iran dan Oman memiliki tanggung jawab utama untuk mengamankan Selat Hormuz.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0750 seconds (0.1#10.140)