Iran Bantah Coba Cegat Kapal Inggris di Teluk Hormutz

Kamis, 11 Juli 2019 - 14:04 WIB
Iran Bantah Coba Cegat...
Iran Bantah Coba Cegat Kapal Inggris di Teluk Hormutz
A A A
TEHERAN - Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif membantah klaim Inggris bahwa kapal milik Teheran coba mencegat kapal tanker milik London di Selat Hormutz. Zarif menyebut, klaim ini dimaksudkan untuk meningkatkan ketegangan di kawasan.

“Rupanya kapal tanker Inggris telah lewat. Apa yang mereka katakan sendiri dan klaim yang telah dibuat adalah untuk menciptakan ketegangan dan klaim ini tidak memiliki nilai, " kata Zarif, seperti dilansir Al Arabiya pada Kamis (11/7).

Bantahan juga disampaikan oleh Angkatan Laut Iran, yang menuturkan sejak kemarin pihaknya tidak bertemu dengan kapal asing di Selat Hormutz. "Dalam 24 jam terakhir belum ada pertemuan dengan kapal asing termasuk kapal Inggris," ucapnya.

Sebelumnya diwartakan, Inggris mengatakan pasukan Iran mencoba untuk menghentikan dan mengalihkan sebuah kapal tanker minyak negara itu ketika menyebrang ke Selat Hormuz pada Rabu. Namun, pasukan Iran kemudian diperingatkan oleh kapal angkatan laut Inggris.

Dalam sebuah pernyataan, Inggris mengatakan tiga kapal Iran memerintahkan kapal tanker itu untuk mengubah arah pelayaran. "Bertolak belakang dengan hukum internasional, tiga kapal Iran berusaha menghalangi perjalanan kapal komersial, British Heritage, melalui Selat Hormuz," bunyi pernyataan itu.

Kapal-kapal Iran kemudian berbalik setelah kapal fregat angkatan laut Inggris, HMS Montrose, mengintervensi dan memposisikan dirinya antara kapal tanker dengan kapal-kapal Iran. Kapal perang Inggris itu kemudian memperingatkan mereka untuk mundur.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1088 seconds (0.1#10.140)