Jet-jet Tempur AS Bermanuver saat McCain Dimakamkan di Annapolis

Senin, 03 September 2018 - 09:05 WIB
Jet-jet Tempur AS Bermanuver...
Jet-jet Tempur AS Bermanuver saat McCain Dimakamkan di Annapolis
A A A
ANNAPOLIS - Empat pesawat jet tempur F-18 Amerika Serikat (AS) bermanuver di atas lokasi pemakaman mantan Senator John McCain di Annapolis dalam acara penghormatan terakhir. Aksi pesawat-pesawat tempur itu berlangsung saat sang mantan senator dimakamkam sebagai pahlawan Perang Vietnam.

Mantan Senator yang juga mantan kandidat presiden tersebut dimakamkan pada hari Minggu waktu setempat. Sebelumnya, publik AS telah berkabung selama lima hari untuk McCain, salah satu politisi yang dipaling dikagumi.

Dia meninggal pada 25 Agustus 2018 pada usia 81 tahun setelah sekian lama berjuang melawan kanker otak. Pemakamannya dihadiri para mantan presiden Amerika, termasuk Obama dan George W. Bush. Namun, Presiden Donald Trump tidak hadir karena keluarga McCain tak menginginkan kehadirannya.

Manuver pesawat-pesawat tempur dimulai dengan tiga jet F-18 dari Navy's Blue Angels melesat di udara. Sesaat kemudian, jet tempur keempat memecahkan formasi dan melengkung ke langit untuk menandai akhir dari lima hari berkabung untuk McCain.

Keluarga dan teman-teman, bersama dengan kelas Akademi Angkatan Laut tahun 1958 dan mahasiswa yang sekarang, mengucapkan selamat tinggal terakhir sebelum jenazah McCain dikebumikan di pemakaman di lahan akademi.

"Saya melihat mereka meletakkan teman saya untuk beristirahat hari ini. Saya akan merindukannya," kata Senator Jeff Flake, yang mewakili Arizona bersama McCain di Kongres, dalam sebuah posting di Twitter, seperti dikutip Reuters, Senin (3/9/2018).

Massa berkumpul di sepanjang rute iring-iringan mobil yang membawa jenazah McCain. Pada satu titik, sebuah bendera Amerika raksasa tergantung di antara dua derek di sebuah jembatan.

Menurut pihak keluarga, kuburan McCain berada di samping teman sekelas, Laksamana Chuck Larson, mantan komandan Komando Pasifik AS yang meninggal pada tahun 2014.

Di antara mereka yang memberikan penghormatan terakhir kepada McCain dalam layanan pribadi hari Minggu adalah putra-putranya, Jack dan Don, pensiunan Jenderal Angkatan Darat David Petraeus dan Senator Lindsey Graham, sekutu sekaligus teman politik lama.

Tanpa menyebut Trump, putri McCain, Bush dan Obama mengecam komentar miring yang meremehkan McCain atas jasanya bagi AS dalam Perang Vietnam. Seperti diketahui, Trump dalam kampanye pemilihan presiden 2016 pernah mengejek jasa McCain. Dia enggan menyebut McCain sebagai pahlawan perang karena menjadi tawanan musuh selama Perang Vietnam.

Selama upacara di Washington dan pemakaman McCain di Annapolis, Trump memilih berada di lapangan golf pribadinya di Virginia.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1169 seconds (0.1#10.140)