Total Sitaan Aset Najib Capai Rp3,9 Triliun
A
A
A
KUALA LUMPUR - Nilai aset mantan Perdana Menteri (PM) Najib Razak yang disita Kepolisian Malaysia mencengangkan. Kemarin, Kepolisian Malaysia mengumumkan total Najib mencapai hampir USD275 juta (Rp3,9 triliun). Nilai ini membengkak tajam dari hasil penyelidikan awal pada akhir Mei lalu yang hanya sekitar Rp400 miliar. Polisi menyebut sitaan ini adalah yang terbesar dalam sejarah Malaysia.
Aset yang disita itu berupa perhiasan, tas tangan, arloji dan barang-barang lain serta uang tunai terkait Najib. Dalam waktu dekat, kepolisian akan segera menginterogasi Najib dan istrinya, Rosmah Mansor terkait harta sitaan tersebut.
Otoritas menyelidiki Najib sebagai bagian dari investigasi skandal korupsi di lembaga negara 1Malaysia Development Berhad (1MDB) yang didirikan Najib. Sejak Najib kalah dalam pemilu melawan Mahathir Mohamad Mei lalu, dia dilarang meninggalkan Malaysia. Najib juga diperiksa badan anti-korupsi dan rumah serta properti keluarganya digeledah aparat kepolisian.
Kepala divisi kejahatan komersial kepolisian Malaysia Amar Singh menjelaskan, nilai barang-barang mewah yang disita dari enam properti keluarga Najib bernilai antara 900 juta ringgit dan 1,1 miliar ringgit (USD224 juta-USD273 juta). “Ini penyitaan terbesar dalam sejarah Malaysia,” kata Singh saat konferensi pers kemarin.
Dia menjelaskan, lebih dari 150 petugas kepolisian dan para pakar dari luar membutuhkan waktu sebulan untuk menaksir nilai barang-barang yang disita itu. Perhiasan menjadi bagian terbesar dari barang sitaan itu, yakni 12.000 jenis perhiasan bernilai antara 660 juta hingga 880 juta ringgit. Satu barang paling mahal ialah kalung berlian bernilai sedikitnya 6,4 juta ringgit.
Otoritas juga menemukan uang tunai sebesar 116,7 juta ringgit. Singh menjelaskan, sebanyak 22 pegawai bank sentral dikerahkan menggunakan enam mesin penghitung uang untuk menghitung semuan uang tunai itu selama tiga hari. Berbagai tas mewah dan arloji mewah bernilai jutaan dolar juga turut disita.
Atas barang-barang sitaan itu, tandas Singh, kepolisian berencana meminta keterangan dari Najib dan istrinya Rosmah Mansor tentang kepemilikan barang-barang mewah tersebut. “Kami akan memanggil mereka segera. Kami harus memverifikasi jika barang-barang itu adalah hadiah dari orang dan jika benar, siapa yang memberi hadiah itu,” ujar dia.
Dalam wawancara khusus dengan Reuters pekan lalu, Najib menjelaskan sebagian besar barang-barang yang disita dari rumahnya adalah hadiah pada istri dan putrinya dan tidak terkait 1MDB. Najib menjelaskan, menantunya Daniyar Nazarbayev yang juga keponakan Presiden Kazakhstan Nursultan Nazarbayev juga memberi banyak hadiah tas tangan pada Rosmah.
Najib juga menjelaskan, uang tunai yang disita di rumahnya adalah milik partai politiknya, Organisasi Nasional Melayu Bersatu (UMNO).
Najib sejak lama mendapat kritik dari warga Malaysia lantaran dipicu gaya hidup mewah keluarganya. Najib hanya memiliki pendapatan resmi sebesar 22.826,65 ringgit (USD5.671,22) per bulan dan tidak dapat berinvestasi dalam bisnis atau bursa saham saat masih menjabat. Najib memiliki pendapatan bulanan tambahan 16.000 ringgit sebagai anggota parlemen.
Singh menjelaskan, kepolisian telah menyita total 567 tas tangan dengan 37 merek berbeda dari kediaman Najib. Tas Hermes sebanyak 272 tas bernilai hampir USD13 juta. Sisanya belum ditaksir nilainya tapi itu termasuk tas tangan pesanan khusus yang dibuat oleh House of Bijan di Los Angeles yang terkenal menjadi langganan orang terkaya dunia. Kepolisian juga menemukan 423 arloji senilai 78 juta ringgit dan 234 pasang kacamata. Arloji paling mahal adalah Rolex Paul Newman Daytona senilai USD869.565.
Banyak warga Malaysia bereaksi tak percaya di media sosial saat kepolisian mengungkap nilai barang-barang sitaan itu. “Ini gila!!!” tweet Elsie Low.
Menurut Mahathir, Najib sepenuhnya harus bertanggung jawab atas skandal 1MDB. Departemen Kehakiman Amerika Serikat (AS) menyatakan total USD4,5 miliar dana diselewengkan dari 1MDB. (Syarifuddin)
Aset yang disita itu berupa perhiasan, tas tangan, arloji dan barang-barang lain serta uang tunai terkait Najib. Dalam waktu dekat, kepolisian akan segera menginterogasi Najib dan istrinya, Rosmah Mansor terkait harta sitaan tersebut.
Otoritas menyelidiki Najib sebagai bagian dari investigasi skandal korupsi di lembaga negara 1Malaysia Development Berhad (1MDB) yang didirikan Najib. Sejak Najib kalah dalam pemilu melawan Mahathir Mohamad Mei lalu, dia dilarang meninggalkan Malaysia. Najib juga diperiksa badan anti-korupsi dan rumah serta properti keluarganya digeledah aparat kepolisian.
Kepala divisi kejahatan komersial kepolisian Malaysia Amar Singh menjelaskan, nilai barang-barang mewah yang disita dari enam properti keluarga Najib bernilai antara 900 juta ringgit dan 1,1 miliar ringgit (USD224 juta-USD273 juta). “Ini penyitaan terbesar dalam sejarah Malaysia,” kata Singh saat konferensi pers kemarin.
Dia menjelaskan, lebih dari 150 petugas kepolisian dan para pakar dari luar membutuhkan waktu sebulan untuk menaksir nilai barang-barang yang disita itu. Perhiasan menjadi bagian terbesar dari barang sitaan itu, yakni 12.000 jenis perhiasan bernilai antara 660 juta hingga 880 juta ringgit. Satu barang paling mahal ialah kalung berlian bernilai sedikitnya 6,4 juta ringgit.
Otoritas juga menemukan uang tunai sebesar 116,7 juta ringgit. Singh menjelaskan, sebanyak 22 pegawai bank sentral dikerahkan menggunakan enam mesin penghitung uang untuk menghitung semuan uang tunai itu selama tiga hari. Berbagai tas mewah dan arloji mewah bernilai jutaan dolar juga turut disita.
Atas barang-barang sitaan itu, tandas Singh, kepolisian berencana meminta keterangan dari Najib dan istrinya Rosmah Mansor tentang kepemilikan barang-barang mewah tersebut. “Kami akan memanggil mereka segera. Kami harus memverifikasi jika barang-barang itu adalah hadiah dari orang dan jika benar, siapa yang memberi hadiah itu,” ujar dia.
Dalam wawancara khusus dengan Reuters pekan lalu, Najib menjelaskan sebagian besar barang-barang yang disita dari rumahnya adalah hadiah pada istri dan putrinya dan tidak terkait 1MDB. Najib menjelaskan, menantunya Daniyar Nazarbayev yang juga keponakan Presiden Kazakhstan Nursultan Nazarbayev juga memberi banyak hadiah tas tangan pada Rosmah.
Najib juga menjelaskan, uang tunai yang disita di rumahnya adalah milik partai politiknya, Organisasi Nasional Melayu Bersatu (UMNO).
Najib sejak lama mendapat kritik dari warga Malaysia lantaran dipicu gaya hidup mewah keluarganya. Najib hanya memiliki pendapatan resmi sebesar 22.826,65 ringgit (USD5.671,22) per bulan dan tidak dapat berinvestasi dalam bisnis atau bursa saham saat masih menjabat. Najib memiliki pendapatan bulanan tambahan 16.000 ringgit sebagai anggota parlemen.
Singh menjelaskan, kepolisian telah menyita total 567 tas tangan dengan 37 merek berbeda dari kediaman Najib. Tas Hermes sebanyak 272 tas bernilai hampir USD13 juta. Sisanya belum ditaksir nilainya tapi itu termasuk tas tangan pesanan khusus yang dibuat oleh House of Bijan di Los Angeles yang terkenal menjadi langganan orang terkaya dunia. Kepolisian juga menemukan 423 arloji senilai 78 juta ringgit dan 234 pasang kacamata. Arloji paling mahal adalah Rolex Paul Newman Daytona senilai USD869.565.
Banyak warga Malaysia bereaksi tak percaya di media sosial saat kepolisian mengungkap nilai barang-barang sitaan itu. “Ini gila!!!” tweet Elsie Low.
Menurut Mahathir, Najib sepenuhnya harus bertanggung jawab atas skandal 1MDB. Departemen Kehakiman Amerika Serikat (AS) menyatakan total USD4,5 miliar dana diselewengkan dari 1MDB. (Syarifuddin)
(nfl)