Tertembak Senjata Sendiri, Pendiri Hamas Meninggal

Rabu, 31 Januari 2018 - 23:31 WIB
Tertembak Senjata Sendiri, Pendiri Hamas Meninggal
Tertembak Senjata Sendiri, Pendiri Hamas Meninggal
A A A
GAZA - Seorang pendiri kelompok pembebasan Hamas tewas pada hari Selasa, tiga minggu setelah secara tidak sengaja tertembak senjatanya sendiri saat membersihkannya. Begitu pernyataan yang dikeluarkan oleh kelompok Hamas.

"Imad al-Alami (62) tengah memeriksa senjata pribadinya di rumahnya pada 9 Januari ketika senapan itu meledak dan sebuah peluru mengenai wajahnya," kata Hamas seperti dikutip dari Fox News, Rabu (31/1/2018).

Menurut kantor berita Jerusalem Post, al-Alami sempat dirawat di rumah sakit di Gaza sampai kematiannya.

Baca Juga: Pentolan Hamas Tertembak Kepalanya oleh Senjatanya Sendiri

Hamas pada awalnya mengumumkan al-Alami meninggal karena sebab-sebab alamiah, sehingga menimbulkan desas-desus bahwa dia telah melakukan bunuh diri atau dibunuh. Namun, kelompok tersebut kemudian mengakui adanya kecelakaan yang sebenarnya menyebabkan kematian al-Alami.

Al-Alami memegang beberapa jabatan penting sebagai anggota badan pembuat kebijakan Hamas dan tinggal di Suriah sampai tahun 2012. Dia tetap menjadi pejabat tinggi, meski bukan anggota staf partai militan saat ini.

Setelah perang Israel-Hamas 2014, al-Alami pergi ke Turki untuk perawatan karena cedera di mana dia kehilangan kakinya. Hamas mengatakan bahwa dia terluka dalam perang tersebut.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4142 seconds (0.1#10.140)