Rusia Kritik Respon AS Soal Korut

Senin, 04 September 2017 - 20:33 WIB
Rusia Kritik Respon...
Rusia Kritik Respon AS Soal Korut
A A A
MOSKOW - Rusia melemparkan kritikan keras atas respon yang diambil Amerika Serikat (AS) terkait uji coba nuklir Korea Utara (Korut). Moskow menyebut aksi AS tersebut bisa membuat situasi di Semenanjung Korea "meledak".

"Jelas dalam situasi saat ini, setiap langkah yang tidak tepat bisa menyebabkan ledakan, ledakan politik, ledakan militer dan tidak hanya untuk ledakan uji coba nuklir," kata Wakil Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Ryabkov.

"Seharusnya tidak ada ruang untuk eskalasi. Mereka yang lebih cerdas dan lebih kuat harus menahan diri," sambungnya dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Reuters pada Senin (4/9).

Ryabkov kemudian menyatakan, pembicaraan Washington mengenai sanksi lebih lanjut terhadap Korut yang disayangkan, dan mengatakan bahwa tidak ada negara yang berhak mengambil tindakan sepihak.

Dia mengatakan, sanksi yang sebelumnya diberlakukan terhadap Korut sudah mencapai batas dampaknya. Di mana dia menuturukan sanksi itu hanya merusak ekonomi Korut, namun tidak merusak kemampuan militernya.

"Jika semua ini akan berkembang dengan kecepatan yang mengkhawatirkan ini, pasti akan menimbulkan pertanyaan tentang reaksi kita dalam pengertian militer, tentang menciptakan keseimbangan," tukasnya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1154 seconds (0.1#10.140)