Diaspora Indonesia di Manila Bahas Efek Kebijakan Trump

Senin, 03 April 2017 - 21:40 WIB
Diaspora Indonesia di...
Diaspora Indonesia di Manila Bahas Efek Kebijakan Trump
A A A
MANILA - Indonesian Diaspora Network (IDN) di Manila, Filipina dilaporkan menggelar diskusi Forum Diaspora Membagi. Diskusi ini membahas efek kebijakan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump terhadap ekonomi Indonesia dan Filipina.
Salah satu pembicara, ekonom senior salah satu lembaga keuangan internasional, Arief Ramayandi mengatakan, kebijakan Fed AS untuk menaikkan tingkat bunga bisa berdampak ganda terhadap ekonomi Filipina dan Indonesia. Pertama, arus modal yang keluar dari kedua negara mungkin akan meningkat. Kedua, penguatan nilai tukar AS dapat menguntungkan posisi ekspor Indonesia dan Filipina.
Dia kemudian mengingatkan, pertumbuhan ekonomi Indonesia selama lima tahun terakhir didominasi belanja konsumsi sedangkan Filipina masih terbagi seimbang antara konsumsi dan investasi, khususnya di bidang konstruksi.
“Hal ini memiliki dampak langsung terhadap dinamika penyerapan tenaga kerja di kedua negara,” ucap Arif, seperti tertuang dalam siaran pers yang diterima Sindonews pada Senin (3/4).
Sementara itu, pembicara lain, Atase Perdagangan Kedutaan Besar RI di Manila, Irawan, mengungkapkan, bagi Indonesia, Filipina adalah mitra dagang yang cukup strategis karena termasuk negara lima besar dari sudut pertumbuhan perdagangan dengan Indonesia. “Pertumbuhan neraca perdagangan Indonesia dan Filipina itu sekitar 66%,” sebutnya.
Irawan juga mengatakan, dengan situasi perdagangan global saat ini, Indonesia akan lebih fokus untuk menggarap peluang pada pasar-pasar non-tradisional seperti Afrika dan EropaTimur.
Ketua IDN Manila, Said Zaidansyah menuturkan dia berharap Forum Diaspora Membagi dapat menjadi sarana berbagi informasi, wawasan dan pengalaman bagi para diaspora. Forum Diaspora Membagi sendiri adalah salah satu dari berbagai kegiatan yang telah digelar oleh IDN Manila sejak berdiri pda akhir 2015.
(esn)
Berita Terkait
Tetap Bangga, Suporter...
Tetap Bangga, Suporter Lantunkan Nyanyian Terima Kasih untuk Timnas Indonesia U-23
Viral ! Suporter Timnas...
Viral ! Suporter Timnas Indonesia U-23 Salat Berjamaah Sebelum Lawan Australia
Indonesia jadi Tuan...
Indonesia jadi Tuan Rumah Forum Indonesia-Afrika
Omicron Masuk Indonesia,...
Omicron Masuk Indonesia, Ini Kata Epidemiolog Universitas Indonesia
Lezatnya Aneka Kuliner...
Lezatnya Aneka Kuliner Jawa di Event Warisan Budaya Indonesia
Jokowi Janji ke Timnas...
Jokowi Janji ke Timnas RI untuk Buatkan Training Center
Berita Terkini
Masa Depan Jet Rafale...
Masa Depan Jet Rafale Makin Suram setelah Ditembak Jatuh Pakistan
35 menit yang lalu
Agama Warga Negara Pakistan...
Agama Warga Negara Pakistan dan Persentasenya, Berpotensi jadi Populasi Islam Terbesar Dunia
44 menit yang lalu
Siapa Ayesha Farooq?...
Siapa Ayesha Farooq? Pilot Jet Tempur Perempuan Pertama Pakistan yang Jadi Pahlawan
1 jam yang lalu
3 Tanda Kemenangan Pakistan...
3 Tanda Kemenangan Pakistan dari India yang Menggemparkan, Salah Satunya Keberhasilan Operasi
1 jam yang lalu
Kim Jong-un Awasi Latihan...
Kim Jong-un Awasi Latihan Tempur Pasukan Korut, Tegaskan Kesiapan Perang Modern
2 jam yang lalu
PM Pakistan Umumkan...
PM Pakistan Umumkan Keberhasilan Operasi Melawan India, 10 Mei Jadi Hari Perayaan
2 jam yang lalu
Infografis
Jumbo Geser Agak Laen...
Jumbo Geser Agak Laen Jadi Film Indonesia Terlaris Kedua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved