Raja Salman di Jepang, Serukan Toleransi hingga Diberi Medali oleh Kaisar

Selasa, 14 Maret 2017 - 17:26 WIB
Raja Salman di Jepang,...
Raja Salman di Jepang, Serukan Toleransi hingga Diberi Medali oleh Kaisar
A A A
TOKYO - Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud dari Arab Saudi disambut Kaisar Jepang Akihito di istananya di Tokyo, pada Selasa (14/3/2017). Raja Salman dijamu dan diberi Medali Tinggi Daisy oleh Kaisar Akihito.

Selama berkunjung ke Jepang, Raja Salman menyerukan toleransi antarumat beragama. Dia juga menyerukan perlawanan terhadap terorisme.

“Penjaga Dua Masjid Suci menyatakan senang mengunjungi Jepang dan bertemu kaisar,” tulis kantor berita negara Arab Saudi, Saudi Press Agency (SPA).

Raja Salman telah menyerukan upaya internasional untuk menyelesaikan berbagai krisis di Timur Tengah dan Afrika, termasuk krisis Palestina, Suriah dan Yaman.

”Krisis-krisis ini telah berpengaruh negatif terhadap stabilitas dan pembangunan kawasan, menghambat pertumbuhan perdagangan internasional, dan mengancam pasokan energi untuk dunia,” kata Raja Salman.

Dia juga menegaskan bahwa Saudi merupakan mitra utama dalam memerangi terorisme. “Terorisme telah menjadi bahaya terbesar bagi keamanan negara dan masyarakat, kami adalah mitra utama dalam pertempuran itu,” ujarnya.

“Dan kami membutuhkan upaya internasional untuk bersama dan kerja keras guna memperdalam konsep dialog antara para pengikut agama dan budaya, dan meningkatkan semangat toleransi dan koeksistensi antar-masyarakat,” imbuh Raja Salman.

Pada hari ini, Raja Salman diajak Kaisar Akihito untuk santap siang. Dalam acara itu, Menteri Negara dan Anggota Kabinet Saudi Dr Ibrahim bin Abdulaziz Al-Assaf juga ikut.

Raja Arab Saudi itu tiba di Jepang pada Minggu malam setelah lepas landas dari Bali, Indonesia. Raja Salman sebelumnya telah melakukan lawatan ke Indonesia, Brunei dan Malaysia.

Pemimpin Saudi tersebut selanjutnya dijadwalkan akan berkunjung ke China dan Maladewa.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1073 seconds (0.1#10.140)