Jelang Pelantikan Presiden, Trump: Kerja Dimulai!

Jum'at, 20 Januari 2017 - 21:32 WIB
Jelang Pelantikan Presiden, Trump: Kerja Dimulai!
Jelang Pelantikan Presiden, Trump: Kerja Dimulai!
A A A
WASHINGTON - Donald Trump mulai dilantik sebagai presiden ke-45 Amerika Serikat (AS) di Washington DC tepat pada pukul 11.00 hari Jumat (20/1/2016) waktu setempat atau malam ini WIB. Beberapa jam menjelang pelantikan Trump menulis pesan di Twitter, bahwa pekerjaannya sebagai presiden AS segera dimulai.

Upacara pelantikan atau inagurasi Trump dengan Wakil Presiden terpilih, Mike Pence, telah memikat sekitar 900 ribu orang untuk hadir, termasuk tamu undangan sekaligus pengunjuk rasa. Trump dan Pence akan diambil sumpah jabatan di Gedung Capitol AS yang dipimpin Hakim Agung John Roberts.

”Semua dimulai hari ini!,” tulis Trump melalui akun Twitter-nya, @realDonaldTrump. Tweet itu ditulis sekitar pukul 07.30. ”Saya akan melihat Anda pada pukul 11.00 pada pengambilan sumpah jabatan, maju terus! Kerja dimulai!.”

Pengamanan di sekitar Gedung Putih dan Capitol sudah diperketat. Jalan-jalan dekat rumah presiden diblokir untuk lalu lintas. Setiap pejalan kaki wajib menjalani pemeriksaan di setiap pos keamanan yang dilakukan aparat keamanan dan pasukan Garda Nasional.

Sebagian besar kawasan di sekitar Capitol dilaporkan tertib. Namun, sekitar 100 pengunjuk rasa terus meneriakkan slogan di dekat salah satu pos pemeriksaan. Polisi anti huru hara mendorong mereka kembali ke persimpangan untuk memungkinkan orang-orang yang diundang untuk menghadiri pelantikan Trump dan Pence bisa mencapai lokasi.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3029 seconds (0.1#10.140)