Presiden Korsel Akan Letakkan Jabatan

Selasa, 29 November 2016 - 14:30 WIB
Presiden Korsel Akan...
Presiden Korsel Akan Letakkan Jabatan
A A A
SEOUL - Presiden Korea Selatan Park Geun-hye memastikan akan mundur dari jabatannya saat ini, akibat skandal korupsi yang menjerat dirinya. Geun-hye menyatakan akan menyerahkan sepenuhnya kepada Parlemen terkait hal ini.
"Saya akan menyerahkan ke Parlemen segala sesuatu tentang masa depan saya, termasuk pemendekan masa jabatan saya," katanya dalam pidato singkat yang disiarkan televisi setempat, seperti dilansir Reuters pada Selasa (29/11).
"Saya akan mundur dari posisi saya menurut hukum, setelah aturan mengenai hal ini dibentuk. Dan, untuk meneruskan administrasi dengan cara yang stabil yang juga akan meminimalkan kerusuhan politik dan kekosongan, dimana partai penguasa dan oposisi akan melakukan pembicaraan mengenai hal ini," sambungnya.
Seperti diketahui, Geun-hye diduga membantu Choi Soon-sil, dan An Chong-bum, dua terduga kasus korupsi di Negeri Gingseng tersebut. Soon-sil adalah teman dekat dari Gun-hye, sedangkan Chong-bum dan Ho-seong adalah mantan ajudan pemimpin Korsel tersebut.
Jaksa menuduh Soon-sil telah bekerja sama dengan Chong-bum untuk menekan puluhan konglomerat di negara itu untuk membantu menanamkan dana sebesar USD 65,5 juta di dua yayasan non-profit.
Jaksa juga mendakwa mantan pembantu Presiden kedua, Ho-seong, dengan membocorkan informasi rahasia kepada Choi. Baik Chong-bum dan Ho-seong telah mengundurkan diri pada akhir bulan lalu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0981 seconds (0.1#10.140)