Otak Serangan Bom Jerman Ditemukan Tewas di Dalam Penjara

Kamis, 13 Oktober 2016 - 18:28 WIB
Otak Serangan Bom Jerman...
Otak Serangan Bom Jerman Ditemukan Tewas di Dalam Penjara
A A A
BERLIN - Jaber Albakr, pria yang diduga sebagai otak rencana serangan bom di Jerman ditemukan tewas di dalam penjara. Albakr dijebloskan ke penjara Leipzig dua hari lalu.
Pemerintah negara bagian Saxony dalam sebuah pernyataan menuturkan, Albakr tewas karena bunuh diri. "Albakr mengakhiri hidupnya sendiri di dalam penjara Leipzig," bunyi pernyataan tersebut, seperti dilansir Al Arabiya pada Kamis (13/10).
Namun, sejumlah pihak ragu Albakr tewas karena bunuh diri, dan memicu adanya dugaan skandal di balik kematian pria keturunan Suriah tersebut. Pasalnya, ia berada di bawah pengawasan yang ketat karena berisiko melakukan bunuh diri atau melakukan mogok makan.
Albakr sendiri ditangkap di Leipzig pada Senin pagi lalu setelah buron selama dua hari. Pihak kepolisian menemukan beberapa ratus gram bahan peledak yang mudah menguap di apartemennya. Bahan peledak itu cukup untuk menyebabkan kerusakan yang signifikan. Namun, ia berhasil melarikan diri dari apartemennya yang berada di Chemnitz.
Ia diserahkan ke polisi oleh tiga warga Suriah yang mengenalinya melalui foto yang disebar polisi sebagai bagian dari perburuannya. Albakr diserahkan ke polisi setelah mendekati ke tiga pria asal Suriah itu dengan harapan akan dilindungi. Alih-alih mendapatkan perlindungan, Albakr justru diserahkan ke pihak yang berwajib.
Pihak kepolisian melakukan razia pada akhir pekan lalu setelah polisi Saxony mendapatkan informasi dari dinas intelijen domestik Jerman yang telah memantau Albakr sejak bulan lalu. Jaksa mengatakan, tidak ada bukti Albakr telah memilih target serangan, namun ia secara online telah mencari petunjuk untuk membuat bom dan peralatan untuk menjalankan aksinya sejak awal bulan.
(esn)
Berita Terkait
Bayern München Ikat...
Bayern München Ikat Leon Goretzka Hingga 2026
Produksi Makanan Crispy...
Produksi Makanan Crispy dari Ulat Jerman
Hasil EURO 2024: Langsung...
Hasil EURO 2024: Langsung Tancap Gas, Jerman Bantai Skotlandia 5-1
Banjir Rendam Kota Koblenz,...
Banjir Rendam Kota Koblenz, Jerman
Pangeran Jerman Dituntut...
Pangeran Jerman Dituntut Ayahnya karena Jual Kastil Keluarga Hanya Rp17.000
Balas Tindakan Berlin,...
Balas Tindakan Berlin, Teheran Usir Dua Diplomat Jerman
Berita Terkini
Trump Tegaskan Universitas...
Trump Tegaskan Universitas Harvard Ancaman bagi Demokrasi
18 menit yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer AS vs China 2025, Dua Superpower yang Berseteru
31 menit yang lalu
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?
1 jam yang lalu
Mimpi WNI Aditya Harsono...
Mimpi WNI Aditya Harsono di AS Hancur: Ditangkap karena Coret Trailer, Terancam Dideportasi
1 jam yang lalu
Pembantaian 26 Turis...
Pembantaian 26 Turis Hindu di Kashmir: Korban Ditanya Hal Sensitif soal Agama sebelum Ditembak
4 jam yang lalu
Lagi Asyik Makan di...
Lagi Asyik Makan di Restoran Seoul, Dubes Israel Ketakutan Diteriaki Genosida oleh Aktivis
4 jam yang lalu
Infografis
4 Tentara AS Tewas saat...
4 Tentara AS Tewas saat Latihan Tempur di Dekat Sekutu Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved