Aksi Penembakan Polisi Picu Kerusuhan di Milwaukee

Minggu, 14 Agustus 2016 - 16:23 WIB
Aksi Penembakan Polisi...
Aksi Penembakan Polisi Picu Kerusuhan di Milwaukee
A A A
MILWAUKEE - Aksi penembakan anggota polisi yang berujung pada kematian kembali memicu kerusuhan di Amerika Serikat (AS). Belakangan, aksi demonstrasi itu berujung pada kerusuhan hebat.

Aksi kerusuhan terjadi di Milwaukee setelah seorang pria (23) bersenjata pistol curian tewas ditembak oleh polisi. Menurut Walikota Milwaukee, Tom Barrett, tersangka sudah diperintahkan untuk meletakkan senjata tapi tidak digubris seperti dikutip dari Sky News, Minggu (14/8/2016).

"Seorang petugas melepaskan sejumlah tembakan. Tersangka ditembak di dada dan di lengan. Ia ditembak dengan dua peluru. Pelaku langsung tewas," terang Barrett tanpa mengungkap ras dan indetitas polisi dan korban. Barrett sendiri telah meminta kepada para orang tua untuk meminta kepada anak-anaknya untuk pulang.

Penembakan itu terjadi di salah satu daerah termiskin di kota, di mana masyarakat didominasi hitam. Para perusuh melepaskan tembakan, melemparkan batu dan membakar sejumlah bangunan. Bahkan sebuah stasiun pengisian bahan bakar dibakar dan seorang petugas terkena lemparan batu bata di kepala.

Kerusuhan ini adalah yang terbaru dalam serangkaian aksi demonstrasi yang melanda sejumlah kota, termasuk Baton Rouge, Dallas, dan Ferguson, Missouri, yang dipicu oleh penembakan fatal anggota polisi AS.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0676 seconds (0.1#10.140)