Putin Diam-diam Bikin Glider Nuklir Hipersonik

Minggu, 14 Agustus 2016 - 03:45 WIB
Putin Diam-diam Bikin...
Putin Diam-diam Bikin Glider Nuklir Hipersonik
A A A
LONDON - Media Inggris, Daily Star, menyebut Presiden Rusia Vladimir Putin diam-diam membangun glider nuklir hipersonik yang bisa menembus sistem pertahanan rudal tercanggih di dunia. Senjata rahasia yang dinamai Yu-74 itu disebut hampir siap untuk beraksi.

Dengan glider—sejenis pesawat—nuklir hipersonik, Putin bisa memperkuat pasukannya dalam perlombaan senjata yang sedang berjalan dengan NATO di Eropa Timur.

Selain Rusia, China dan Amerika Serikat (AS) diketahui juga telah mengucurkan dana miliaran untuk mengembangkan pesawat hipersonik.

Glider hipersonik Rusia pernah ramai diperbincangkan pada tahun lalu, karena terungkap hal itu sebagai bagian dari program rudal rahasia Rusia bernama “Project 4202”.

“Tapi sekarang keadaan terbaru senjata seni kiamatnya, yang diyakini sebagai Yu-74, dilaporkan siap beraksi,” tulis Daily Star mengutip Fort Russia.

Setelah dikembangkan, glider nuklir hipersonik Yu-74 bisa bergabung dengan barisan militer Putin.

Masih menurut laporan media Inggris itu, glider hipersonik Rusia nantinya akan dilengkapi dengan rudal balistik antarbenua, RS-28 Sarmat, meskipun rincian spesifikasi glider ini tetap dirahasiakan.

Rudal RS-28 Sarmat selama ini dianggap sangat kuat, karena diklaim bisa menghapus area seluas Prancis.

Keberadaan glider hipersonik Rusia ini pernah dikonfirmasi oleh pejabat pertahanan AS pada bulan April lalu. Namun, baik Kremlin maupun militer Rusia tidak pernah bersedia mengkonfirmasi program senjata rahasia itu.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2042 seconds (0.1#10.140)