Tanah Longsor Kubur 35 Pekerja Bangunan di Tenggara China

Minggu, 08 Mei 2016 - 16:59 WIB
Tanah Longsor Kubur...
Tanah Longsor Kubur 35 Pekerja Bangunan di Tenggara China
A A A
BEIJING - Musibah tanah longsong melanda wilayah China tenggara dan mengubur sekitar 35 pekerja di lokasi pembangunan proyek PLTA. Sejauh ini, tim penyelamat berhasil mengeluarkan lima orang yang masih hidup.

Gelombang batu dan lumpur yang mencapai 100 ribu meter kubik menghantam gedung perkantoran dan ruang tamu pekerja di lokasi pembangunan PLTA yang berada di pegunungan Taining, Fujian, pada Minggu (8/5/2016) pagi seperti dikutip ABC News dari situs yang dijalankan Departemen Publisitas Partai Komunis.

Menurut laporan tersebut, 35 orang dinyatakan hilang. Penyiar stasiun televisi negara China, CCTV, kemudian melaporkan jika lima pekerja berhasil diselamatkan hidup-hidup. Namun, tidak diketahui bagaimana kondisi mereka.

Seorang pejabat di departemen melalui telepon mengatakan bahwa penyebab longsor hingga kini masih belum jelas. Tetapi, di daerah tersebut curah hujan cukup tinggi dalam beberapa hari terakhir.

Hujan deras telah melanda China selatan sejak Rabu lalu, memicu terjadinya banjir dan tanah longsor. Kantor berita Xinhua pada Sabtu kemarin melaporkan bahwa badai hujan telah membuat lebih dari 1.000 orang dievakuasi di wilayah Guangxi. Hujan juga menyebabkan jalan runtuh, menewaskan satu orang dan satu orang lainnya hilang.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0673 seconds (0.1#10.140)