Rusia Yakin AS Tahu Bisnis Minyak Ilegal ISIS

Sabtu, 28 November 2015 - 14:32 WIB
Rusia Yakin AS Tahu...
Rusia Yakin AS Tahu Bisnis Minyak Ilegal ISIS
A A A
MOSKOW - Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov menyakini, Amerika Serikat (AS) dan sekutunya tahu mengenai bisnis minyak ilegal yang dijalankan oleh ISIS. Menurut Lavrov, iringan-iringan truk minyak ISIS sangat jelas terlihat dari udara, jadi mustahil AS dan sekutunya tidak melihat itu.

"Ketika kami mulai terbang di atas Suriah atas permintaan Bashar al-Assad, kami melihat seluruh gambar bisnis ilegal dari atas. Presiden Rusia Vladimir Putin telah berbicara tentang itu pada beberapa kesempatan, termasuk di KTT G20 di Antalya, dimana ia telah menunjukkan gambar yang menyakinkan kepada rekannya-rekannya," ucap Lavrov.

Dirinya menuturkan, Rusia yang baru melakukan operasi di Suriah selama kurang lebih dua bulan di Suriah bisa melihat hal itu dengan jelas. Maka dirinya yakin, AS yang sudah setahun melakukan operasi di Suriah tahu mengenai hal itu, hanya saja menurut Lavrov AS enggan bergerak.

"Koalisi pimpinan AS mulai terbang di atas Irak dan Suriah, tanpa persetujuan pemerintah Suriah a, lebih dari setahun sebelum operasi militer Rusia. Saya yakin bahwa mereka melihat semua itu, tetapi tidak melakukan apa-apa untuk beberapa alasan yang tidak diketahui," ucapnya, seperti dilansir Itar-tass pada Sabtu (28/11).

"Pesawat-pesawat tempur Rusia mulai membom industri kriminal ketika mereka mulai beroperasi di daerah itu. Tentu saja, itu pasti bukan kebetulan bahwa rasa gugup terus tumbuh di rekan kami Turki," pungkasnya.
(esn)
Berita Terkait
Para Pemimpin UE Siapkan...
Para Pemimpin UE Siapkan Sanksi Keras ke Rusia
Militer Rusia Kembali...
Militer Rusia Kembali Bombardir Fasilitas Utama di Ukraina
Rudal Rusia Hantam Pasar...
Rudal Rusia Hantam Pasar di Ukraina, 16 Orang Tewas
Pertempuran Sengit di...
Pertempuran Sengit di Mariupol, Pejuang Chechnya bunuh Pasukan Asing
Begini Momen saat Pesawat...
Begini Momen saat Pesawat Canggih Rusia SU-35S Hancurkan Markas Militer Ukraina dengan Rudal
Roket Uragan Rusia Hantam...
Roket Uragan Rusia Hantam Apartemen di Kota Chasiv Yar, 10 Tewas dan Puluhan Lain Tertimbun
Berita Terkini
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek KAAN, Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
46 menit yang lalu
Dari 30 Negara, Hanya...
Dari 30 Negara, Hanya 6 Sekutu NATO yang Bersedia Kerahkan Tentara ke Ukraina
1 jam yang lalu
Zelensky Tuding 155...
Zelensky Tuding 155 Tentara China Ikut Berperang di Ukraina, Rusia: Beijing Tetap Seimbang
3 jam yang lalu
Siapa Aleksey Zubritsky?...
Siapa Aleksey Zubritsky? Kosmonot Rusia yang Jadi Buronan Ukraina karena Menolak Wajib Militer dan Dituduh Berkhianat
4 jam yang lalu
Arab Saudi Bertambah...
Arab Saudi Bertambah Kaya Raya, Ternyata Ini 3 Penyebabnya
6 jam yang lalu
5 Fakta Israel Kembali...
5 Fakta Israel Kembali Bombardir Gaza di Masa Gencatan Senjata, Inilah Alasan serta Kemungkinan yang Bakal Terjadi
8 jam yang lalu
Infografis
5 Negara yang Memilih...
5 Negara yang Memilih Jalur Negosiasi Tarif dengan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved