Putin: Biarkan Turki Coba Rasakan S-400 Rusia!

Kamis, 17 Desember 2015 - 17:23 WIB
Putin: Biarkan Turki...
Putin: Biarkan Turki Coba Rasakan S-400 Rusia!
A A A
MOSKOW - Presiden Rusia, Vladimir Putin, menggelar konferensi pers besar-besaran yang dihadiri sekitar 1.400 wartawan di Moskow, Kamis (17/12/2015). Putin menyampaikan banyak hal tentang krisis di Suriah, termasuk alasan militer Kremlin menyebar sistem rudal pertahanan S-400 di Suriah.

Putin mengatakan, sebelum disebar sistem rudal S-400, Suriah jadi bulan-bulanan pelanggaran wilayah yang dilakukan pesawat tempur Turki. Kini, lanjut Putin, pesawat tempur Turki dipersilakan mencoba merasakan sistem rudal S-400 Rusia jika masih nekat melanggar wilayah udara sekutunya itu.

Sistem rudal S-400 Rusia disebar di pangkalan udara Hmeimim, Suriah, setelah pesawat jet pembom Su-24 Rusia ditembak jatuh pesawat tempur F-16 Turki di perbatasan Suriah dan Turki.

Mereka (Pemerintah Turki) berpikir bahwa kita akan mengubah ekor dan lari. Tidak! Rusia bukan negara negara seperti itu. Kami telah meningkatkan kehadiran kami di Suriah, telah meningkatkan jumlah pesawat tempur yang dikerahkan. Dulu tidak ada sistem pertahanan udara Rusia di sana. sekarang ada S-400. Jika sebelumnya, Turki telah terus-menerus melanggar wilayah udara Suriah, biarkan mereka mencobanya sekarang,” tegas Putin dalam konferensi pers tahunan itu, seperti dikutip Sputnik.

Sejak tegang dengan Turki, Rusia tak hanya menyebar sistem rudal S-400 di Suriah, tapi juga mengerahkan kapal dengan rudal penjelajah Moskvadan kapal selam Rostov-on-Don di lepas pantai Suriah di Mediterania.


S-400 Triumf (oleh NATO dinamakan SA-21 Growler) adalah sistem pertahanan udara generasi Rusia, yang membawa tiga jenis rudal. S-400 mampu menghancurkan target udara pada jarak pendek hingga jauh.
(mas)
Berita Terkait
Erdogan: Turki Akan...
Erdogan: Turki Akan Tetap di Suriah Hingga Rakyat Suriah Bebas
Singkirkan Presiden...
Singkirkan Presiden Assad, Rusia-Turki-Iran akan Bentuk Pemerintahan Transisi
Suriah Bergejolak, Rusia...
Suriah Bergejolak, Rusia Nilai Hubungannya dengan Turki
Erdogan Peringatkan...
Erdogan Peringatkan Operasi Baru di Suriah Jika Milisi Kurdi Tak Pergi
Turki Setuju Tarik Pasukan...
Turki Setuju Tarik Pasukan dari Suriah Jika Damaskus Ambil Langkah Politik
Serangan Rudal Hancurkan...
Serangan Rudal Hancurkan Pengilangan Minyak Suriah, 4 Orang Tewas
Berita Terkini
Ukraina Kehabisan Rudal...
Ukraina Kehabisan Rudal ATACMS Amerika untuk Melawan Rusia
32 menit yang lalu
Trump Peringatkan Putin:...
Trump Peringatkan Putin: Menolak Gencatan Senjata Akan Sangat Menghancurkan bagi Rusia
1 jam yang lalu
Donald Trump: Tidak...
Donald Trump: Tidak Ada yang Mengusir Rakyat Palestina dari Gaza
1 jam yang lalu
Pembajakan Kereta Api...
Pembajakan Kereta Api Pakistan Berakhir Mengerikan, Pemberontak Habisi 21 Sandera
2 jam yang lalu
Jenderal Tertinggi Rusia:...
Jenderal Tertinggi Rusia: Pasukan Ukraina Dikepung di Kursk
3 jam yang lalu
Netanyahu Marah Luar...
Netanyahu Marah Luar Biasa dalam Sidang Korupsi: Anda Menempatkan Saya di Neraka!
4 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Rusia Bisa...
3 Alasan Rusia Bisa Ubah Prancis Menjadi Chernobyl Raksasa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved