Jerman: Rusia Tidak Membantu Apapun

Minggu, 08 Februari 2015 - 19:29 WIB
Jerman: Rusia Tidak Membantu Apapun
Jerman: Rusia Tidak Membantu Apapun
A A A
MUNICH - Menteri Luar Negeri Jerman, Frank Walter Steinmeir menyebut pernyataan yang disampaikan Sergei Lavrov tidak membawa dampak apapun terhadap perdamaian Ukraina. Justru menurutnya, pernyataan Lavrov tersebut hanya memperkeruh situasi.

Lavrov dalam pernyataannya di Konferensi Keamanan Munich, kemarin, melemparkan kritikan tajam terhadap Amerika Serikat (AS) dan Eropa. Dirinya menyebut AS dan Eropa menutup mata atas usaha pembersihan etnis yang dilakukan oleh pasukan Ukraina.

"Moskow memiliki sebuah tanggung jawab untuk bisa mengidentifikasi kepentingan bersama," ucap Steinmeir dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Reuter, Minggu (8/2/2015).

"Sejauh ini kami melihat Rusia masih melakukan terlalu sedikit dalam hal ini, dan pidato saya pada Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov, kemarin tidak memberikan kontribusi apapun dalam hal ini," Steinmeir menambahkan.

Rusia sendiri mendapat tekanan cukup kuat dari negara-negara Barat dan Eropa saat menghadiri Konferensi Keamanan Munich. Barat dan Eropa mendesak Rusia untuk berhenti beretorika, dan memulai sebuah langkah nyata untuk membantu menyelesaikan konflik Ukraina.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4471 seconds (0.1#10.140)