Putin Perintahkan Bayar Honor 1 Bulan Tentara Kontrak Rp49 Juta

Jum'at, 04 November 2022 - 22:06 WIB
loading...
Putin Perintahkan Bayar...
Putin Perintahkan Bayar Honor 1 Bulan Tentara Kontrak Rp49 Juta. FOTO/TASS
A A A
MOSKOW - Presiden Rusia Vladimir Putin pada Kamis (3/11/2022) memerintahkan pembayaran satu kali honor untuk tentara kontrak dan mereka yang telah dimobilisasi untuk berperang di Ukraina sebesar 195.000 Rubel (Rp49 juta).

Seperti dilaporkan Reuters, pekan lalu Moskow mengatakan, "mobilisasi parsial" dari 300.000 tentara cadangan telah berakhir, tetapi mengakui ada masalah. Lebih dari 2.000 orang ditangkap dalam protes di tengah kecaman publik atas kasus-kasus pria yang dipanggil, meskipun ada pengecualian medis, atau kurangnya pengalaman militer.



Dalam sebuah dekrit yang diterbitkan di situs Kremlin, Putin mengatakan, pembayaran itu dirancang "untuk memberikan langkah-langkah tambahan dukungan sosial" kepada tentara kontrak dan mereka yang telah dipanggil.

Dekrit itu tidak memberikan rincian lebih lanjut. Upah bulanan minimum yang ditawarkan untuk tentara kontrak adalah 160.000 Rubel USD$ 2.700), yang hampir tiga kali lipat dari rata-rata nasional.

Berbeda dengan Reuters, kantor berita TASS melaporkan bahwa perekrutan belum berakhir. “Masuknya sukarelawan yang ingin bergabung dengan Angkatan Bersenjata Rusia tidak berhenti dan jumlah cadangan yang dimobilisasi telah mencapai 318.000 orang,” kata Presiden Putin saat berbicara dengan para sukarelawan, Jumat (4/11/2022).



"Kami sudah 318.000 (orang yang dimobilisasi). Mengapa kami memiliki angka 318.000 ini? Ini karena sukarelawan bergabung dengan barisan. Jumlah sukarelawan tidak berhenti," lanjut Putin, seperti dilaporkan TASS.

Seperti yang dijelaskan pemimpin Rusia, dari jumlah ini, 49.000 orang telah bergabung dengan pasukan dan sedang menyelesaikan misi tempur sementara sisanya masih menjalani pelatihan. Presiden Rusia mengatakan bahwa semua pria yang dimobilisasi memiliki keluarga, orang tua, istri, dan anak-anak mereka.

"Tentu negara melakukan segalanya untuk mendukung mereka. Tapi kalau dari hati ke hati, ini dukungan yang paling penting. Ini yang paling bisa diandalkan dan efektif," kata kepala negara sambil memuji para relawan atas bantuannya, juga kepada keluarga orang-orang yang dimobilisasi.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Terkonfirmasi! Kim Jong-un...
Terkonfirmasi! Kim Jong-un Kerahkan Tentara Korut ke Rusia untuk Perang Melawan Ukraina
Putin Berulang Kali...
Putin Berulang Kali Mengibuli Banyak Presiden AS, Korban Terbarunya Adalah Trump
Rusia Tangkap Agen Intelijen...
Rusia Tangkap Agen Intelijen Ukraina yang Meledakkan Bom Mobil Jenderal Kepercayaan Putin
Antisipasi Invasi Musuh...
Antisipasi Invasi Musuh Bebuyutan, Negara Tetangga Rusia Ingin Membentuk Tentara Terkuat
Terungkap, Putra Wakil...
Terungkap, Putra Wakil Bos CIA Tewas dalam Perang Dukung Rusia Melawan Ukraina
Jenderal Senior Rusia...
Jenderal Senior Rusia Dihabisi dengan Bom Mobil, Trump: Ini Masalah Besar!
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
Ledakan Dahsyat Hancurkan...
Ledakan Dahsyat Hancurkan Pelabuhan Bandar Abbas, Bagaimana Nasib 385 WNI di Iran?
Israel Makin Brutal!...
Israel Makin Brutal! Korban Tewas Warga Gaza Tembus 52.200 Orang
Rekomendasi
Teaser Nissan Elgrand...
Teaser Nissan Elgrand Generasi Keempat Beredar
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
PCP Raih Standar Internasional...
PCP Raih Standar Internasional Tertinggi Keselamatan dan Kesehatan Kerja
Berita Terkini
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
1 jam yang lalu
Arab Saudi dan Qatar...
Arab Saudi dan Qatar Umumkan Akan Lunasi Utang Suriah Rp252,8 Miliar
2 jam yang lalu
Citra Satelit Ungkap...
Citra Satelit Ungkap Kemajuan Mencengangkan Proyek NEOM Mohammed bin Salman Senilai Rp8.418 Triliun
2 jam yang lalu
Di Ambang Perang dengan...
Di Ambang Perang dengan Pakistan, Kapal Perang India Tembakkan Rudal BrahMos
3 jam yang lalu
Terkonfirmasi! Kim Jong-un...
Terkonfirmasi! Kim Jong-un Kerahkan Tentara Korut ke Rusia untuk Perang Melawan Ukraina
3 jam yang lalu
Seteru Memanas, Menteri...
Seteru Memanas, Menteri Pakistan Ancam Serang India dengan Senjata Nuklir
4 jam yang lalu
Infografis
Pertemuan Putin dan...
Pertemuan Putin dan Trump Digelar Bulan Ini di Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved