Menlu Ukraina Ledek Lavrov: Diplomat Rusia 'Kabur' Hampir Sama Seperti Tentara Rusia
loading...
A
A
A
Pernyataan panjang Lavrov lantas menginterupsi serangkaian kecaman ketika ia menawarkan penolakan besar-besaran terhadap keluhan Internasional dengan mengklaim bahwa perang itu "tidak terhindarkan" karena pilihan Barat dan Ukraina.
Ia juga menyangkal bertanggung jawab atas kekejaman yang dilaporkan di daerah-daerah yang diduduki oleh pasukan Rusia. Namun kredibilitasnya berada di bawah tekanan karena perang.
Lavrov menyatakan bahwa pejabat Ukraina "melakukan" pembantaian di Bucha, sebuah komunitas di luar Kiev yang diduduki oleh pasukan Rusia selama upaya mereka untuk merebut Ibu Kota awal tahun ini, sebagai cara untuk menyabot negosiasi untuk mengakhiri konflik.
“Fakta bahwa itu dipentaskan tidak meninggalkan keraguan dalam pikiran siapa pun,” kata Lavrov, melalui penerjemah PBB.
"Tidak ada yang menyebut Bucha selain kami. Tolong tuntut pihak berwenang Ukraina guna mengambil langkah sederhana untuk mempublikasikan informasi tentang orang-orang yang mayatnya diperlihatkan di Bucha...Sekretaris Jenderal, tolong gunakan otoritas Anda untuk ini," seru Lavrov.
Lavrov membuat langkah retoris itu meskipun pertemuan Dewan Keamanan PBB dibuka dengan kecaman atas pembunuhan di Bucha.
"Jika saya boleh...secara langsung: Ketika saya pergi ke Bucha dan pergi ke belakang Gereja St. Andrew, mayat yang saya lihat tidak palsu," kata jaksa Pengadilan Kriminal Internasional Karim Khan dalam pertemuan Dewan Keamanan.
"Ketika saya berjalan di jalan-jalan Borodianka, kehancuran yang saya lihat pada gedung-gedung dan sekolah-sekolah terlalu nyata. Dan ketika saya meninggalkan Kharkiv, bom yang saya dengar di darat memberikan wawasan yang sangat suram, dan wawasan yang sangat kecil, tentang kenyataan mengerikan yang dihadapi oleh banyak saudara dan saudari dan anak-anak kita yang berada di zona perang,” imbuhnya.