Rusia Sebut Ledakan Gudang Amunisi di Crimea Akibat Aksi Sabotase

Selasa, 16 Agustus 2022 - 20:50 WIB
loading...
Rusia Sebut Ledakan...
Rusia sebut ledakan gudang amunisi di Crimea akibat aksi sabotase. Foto/wstpost
A A A
MOSKOW - Insiden ledakan pada sebuah situs militer Rusia di Crimea utara pada Selasa (16/8/2022) pagi adalah tindakan yang disengaja. Demikian pernyataan yang dikeluarkan Kementerian Pertahanan Rusia.

Menggambarkan tanggapannya, Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk menghilangkan konsekuensi dari sabotase.

"Ledakan itu menyebabkan kerusakan pada sejumlah objek sipil, termasuk kabel listrik, pembangkit listrik, rel kereta api dan beberapa rumah penduduk," bunyi pernyataan itu seperti dikutip dari Russia Today.

Baca juga: Mantan Tentara Afghanistan yang Dilatih AS Bisa Direkrut Rusia, China, dan Iran

Situs yang terkena serangan itu terletak di dekat desa Mayskoye di daerah Dzhankoy di wilayah Rusia. Militer Rusia menggunakannya sebagai gudang amunisi sementara, katanya sebelumnya. Amunisi itu meledak karena kebakaran.

Sergey Aksyonov, kepala Republik Crimea, mengumumkan keadaan darurat di seluruh wilayah itu pada hari Selasa karena insiden tersebut.

Para pejabat di Crimea mengatakan dua warga sipil terluka di Mayskoye. Nyawa kedua korban tidak dalam bahaya, bunyi laporan itu.

Baca juga: Zelensky Pecat 3 Kepala Badan Keamanan, Pengkhianatan Merajalela

Lalu lintas kereta api juga terganggu di Crimea karena kerusakan jalur kereta api. Pemerintah daerah mengatakan akan mengerahkan bus tambahan untuk mengangkut penumpang.

Kebakaran lain di gudang amunisi terjadi pekan lalu di lapangan terbang militer dekat kota resor Novofedorovka. Insiden itu menyebabkan satu orang tewas dan 14 lainnya luka-luka. Kementerian Pertahanan Rusia tidak melaporkan temuan kecurangan di baliknya.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
AS Akan Bikin Bom Nuklir...
AS Akan Bikin Bom Nuklir Baru Bernama B61-13, Kekuatannya 24 Kali Lipat Bom Hiroshima
Xi Jinping Tegaskan...
Xi Jinping Tegaskan Rusia dan China akan Lawan Paksaan di Panggung Dunia
Negara NATO Ini Gagal...
Negara NATO Ini Gagal Penuhi Janji Pasok Jet Tempur F-16 ke Ukraina
Putin Perintahkan Gencatan...
Putin Perintahkan Gencatan Senjata 3 Hari Dimulai, Ukraina Sebut Hanya Sandiwara
Rusia Tembak Jatuh Lebih...
Rusia Tembak Jatuh Lebih dari 500 Drone Ukraina dalam Sehari
Parade Hari Kemenangan...
Parade Hari Kemenangan Jadi Taruhan Besar bagi Putin, Berikut 4 Alasannya
Rusia dan China Kebut...
Rusia dan China Kebut Mega Proyek Pipa Gas Baru Berjuluk Power of Siberia 2
Buka Misi Kesehatan...
Buka Misi Kesehatan Inisiatif 2025, KUAI Merritt: AS Siap Kerja Sama Bangun Layanan Kesehatan
Terungkap! Intelijen...
Terungkap! Intelijen Pakistan Endus Rencana Serangan India
Rekomendasi
Robby Purba Terharu...
Robby Purba Terharu Mendengarkan Lagu Syarla Marz Kepada Yang Teristimewa yang Dipersembahkan untuk sang Ayah
Polda Metro Jaya Gandeng...
Polda Metro Jaya Gandeng TNI dan Pemda Gelar Operasi Antipremanisme
Hasil Piala Asia Futsal...
Hasil Piala Asia Futsal 2025: Timnas Putri Indonesia vs Thailand Imbang 0-0
Berita Terkini
Yordania Raup Untung...
Yordania Raup Untung hingga Rp6,6 Miliar Per Bantuan Udara untuk Gaza
AS Tegaskan Tak Perlu...
AS Tegaskan Tak Perlu Izin Israel untuk Buat Kesepakatan dengan Houthi
Sosok Kolonel Sofiya...
Sosok Kolonel Sofiya Qureshi, Salah Satu Tentara Wanita India Dalang Operasi Sindoor di Pakistan
Apakah India Sekutu...
Apakah India Sekutu Israel? Simak Ulasan Lengkapnya
Adu Kuat Senjata Nuklir...
Adu Kuat Senjata Nuklir Pakistan vs India, Mana Lebih Unggul?
Profil Paus Leo XIV,...
Profil Paus Leo XIV, Penerus Paus Fransiskus dari Amerika Serikat
Infografis
Sejumlah Pabrik di China...
Sejumlah Pabrik di China Mulai Stop Produksi Akibat Tarif AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved