India-China Sepakat Menarik Diri dari Perbatasan di Himalaya

Selasa, 23 Juni 2020 - 17:35 WIB
loading...
India-China Sepakat Menarik Diri dari Perbatasan di Himalaya
India dan China mencapai konsensus bersama untuk menarik diri dari perbatasan di Himalaya. Foto/Ilustrasi
A A A
NEW DELHI - Militer India dan China sepakat untuk menarik diri dari semua titik konflik di Ladakh. Kesepakatan itu tercapai dalam pembicaraan antara India dan China pada 22 Juni 2020 yang diadakan di Moldo.

"Pembicaraan tingkat Komandan Korps diadakan di Moldo dalam suasana yang ramah, positif & konstruktif. Ada konsensus bersama untuk menarik diri. Modalitas untuk menarik diri dari semua daerah yang menimbulkan gesekan di Ladakh Timur akan dibahas & dibawa ke depannya oleh kedua belah pihak," kata Angkatan Darat India dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Sputnik, Selasa (23/6/2020).

Bentrokan antara India dan China meletus pada 15 Juni di daerah kecil yang disengketakan di mana wilayah India di Ladakh berbatasan dengan wilayah Aksai Chin di China. Angkatan bersenjata India mengatakan bahwa 20 dari pasukan mereka telah terbunuh dan sekitar 80 lainnya terluka dalam insiden itu. (Baca: Bentrok dengan China di Himalaya, 20 Tentara India Tewas )

Sejak perang 1962 antara India dan China meletus, kedua negara tidak memiliki perbatasan yang dibatasi dengan tepat di Himalaya. Sebagai akibatnya, daerah tersebut sejak itu sering terjadi pertempuran kecil di antara kedua negara.
(ber)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0911 seconds (0.1#10.140)