Jokowi Sebut Indonesia Berhasil Kurangi Deforestasi Akibat Karhutla hingga 82%

Kamis, 23 September 2021 - 06:13 WIB
loading...
Jokowi Sebut Indonesia Berhasil Kurangi Deforestasi Akibat Karhutla hingga 82%
Presiden Jokowi menyebut Indonesia telah berhasil mengurangi dampak deforestasi atas kebakaran hutan sebesar 82% pada 2020. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut Indonesia telah berhasil mengurangi dampak deforestasi atas kebakaran hutan sebesar 82% pada 2020. Hal ini menunjukkan komitmen Indonesia terhadap Green and Economy Sustainable yang akan menjadi salah satu prioritas Indonesia.

"Tingkat deforestasi telah turun secara signifikan, terendah dalam 20 tahun. Di tingkat global, Indonesia akan mengedepankan pembagian beban. Dalam menghadapi agenda global yang menantang ini, Indonesia menegaskan kembali harapan dan dukungannya terhadap multilateralisme," jelas UN General Assembly (UNGA) ke 76, Kamis (23/9/2021).

Jokowi menambahkan Indonesia juga berkomitmen terhadap ketahanan iklim, pembangunan rendah karbon dan teknologi lingkungan secara tegas dan jelas. Namun, menurutnya proses transformasi energi dan teknologi harus diperlukan partisipasi negara berkembang dalam pengembangan industri agar dapat menjadi produsen teknologi.

"Pandemi Covid-19 mengingatkan kita akan pentingnya diversifikasi sentra produksi vaksin di seluruh dunia," imbuhnya.
(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2696 seconds (0.1#10.140)