Update COVID-19 Dunia 30 Maret: 152.061 Pasien Sembuh

Senin, 30 Maret 2020 - 15:54 WIB
Update COVID-19 Dunia 30 Maret: 152.061 Pasien Sembuh
Update COVID-19 Dunia 30 Maret: 152.061 Pasien Sembuh
A A A
JAKARTA - Pandemi virus corona baru, COVID-19, sudah menyebar ke 199 negara dan wilayah. Data hingga sore ini (30/3/2020), sebanyak 152.061 pasien berhasil disembuhkan.

Jumlah kasus atau orang yang terinfeksi COVID-19 di 199 negara dan wilayah mencapai 724.428. Dari jumlah itu, 34.007 di antaranya telah meninggal.

Berikut data 10 negara dengan kondisi terparah akibat COVID-19 yang dikutip SINDOnews.com dari situs pelaporan online worldometers.info pada pukul 15.30 WIB;

AS: 142.735 kasus, 2.489 meninggal, 4.562 sembuh
Italia: 97.689 kasus, 10.779 meninggal, 13.030 sembuh
China: 81.470 kasus, 3.304 meninggal, 75.700 sembuh
Spanyol: 80.110 kasus, 6.803 meninggal, 14.709 sembuh
Jerman: 62.435 kasus, 541 meninggal, 9.211 sembuh
Prancis: 40.174 kasus, 2.606 meninggal, 7.202 sembuh
Iran: 38.309 kasus, 2.640 meninggal, 12.391 sembuh
Inggris: 19.522 kasus, 1.228 meninggal, 135 sembuh
Swiss: 14.944 kasus, 300 meninggal, 1.823 sembuh
Belanda: 10.866 kasus, 771 meninggal, 250 sembuh

Sementara itu, di Indonesia tercatat ada 1.285 kasus, 114 meninggal dan 64 pasien sembuh. Data ini setiap saat bisa berubah sesuai laporan otoritas kesehatan masing-masing negara di dunia.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4365 seconds (0.1#10.140)