Korban Tewas di Italia Bertambah 662 dalam Sehari, Total Jadi 8.165

Jum'at, 27 Maret 2020 - 04:01 WIB
Korban Tewas di Italia Bertambah 662 dalam Sehari, Total Jadi 8.165
Korban Tewas di Italia Bertambah 662 dalam Sehari, Total Jadi 8.165
A A A
ROMA - Korban tewas akibat virus corona di Italia bertambah 662 menjadi 8.165, menurut data Badan Proteksi Sipil (CPA) pada Kamis (26/3).

Meski demikian, tampaknya ada kesalahan dalam data CPA karena melaporkan tak ada kematian di Piedmont pada Kamis (26/3). Padahal Piedmont merupakan wilayah terburuk ketiga akibat virus corona.

Secara terpisah, otoritas Piedmont menyatakan korban tewas bertambah 50 dalam 24 jam terakhir.

Pada Rabu (25/3), sebanyak 683 orang tewas. Itu setelah 743 orang tewas pada Selasa (24/3), 602 pada Senin (23/3), 650 pada Minggu (22/3) dan rekor tertinggi 793 pada Sabtu (21/3). Data itu disusun sejak 21 Februari.

“Total jumlah kasus yang dikonfirmasi di Italia bertambah menjadi 80.539 dari sebelumnya 74.386, jumlah tertinggi kasus baru sejak 21 Maret,” ungkap CPA.

Dari mereka yang pernah terinfeksi, sebanyak 10.361 orang dapat pulih sepenuhnya pada Kamis (26/3) dibandingkan hari sebelumnya sebanyak 9.362. Terdapat 3.612 orang di unit perawatan intensif dari sebelumnya 3.489.

Wilayah yang terkena dampak terparah di Lombardy melaporkan peningkatan tajam jumlah korban tewas. Total korban tewas di Lombardy ada 4.861 orang dari 34.889 kasus.

Pada Rabu (25/3), Lombardy mencatat 4.474 orang tewas dan 32.346 kasus.
(sfn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5464 seconds (0.1#10.140)