Libya Tuding Liga Arab Gunakan Standar Ganda

Rabu, 01 Januari 2020 - 16:26 WIB
Libya Tuding Liga Arab Gunakan Standar Ganda
Libya Tuding Liga Arab Gunakan Standar Ganda
A A A
KAIRO - Utusan Pemerintah Kesepakatan Nasional (GNA) untuk Liga Arab, Saleh Shammakhi menuduh organisasi tersebut menggunakan standar ganda pada konflik di Libya. GNA adalah pemerintah Libya yang diakui PBB, yang berbasis di Tripoli.

Shammakhi, seperti dilansir Anadolu Agency pada Rabu (1/1/2020), mengecam apa yang disebutnya "eksploitasi terburuk" oleh Liga Arab tentang perjanjian maritim antara Libya dan Turki.

Dia mengatakan bahwa Libya telah meminta Liga Arab untuk meninjau "agresi" terhadap Tripoli yang dilakukan oleh kepala militer Khalifa Haftar. Tetapi, papar Shammakhi, Liga Arab tidak menanggapi permintaan tersebut.

"Liga Arab menerapkan kebijakan standar ganda di mana ia tidak melakukan apa pun ketika kami (GNA) menyerukan pertemuan darurat pada awal agresi Haftar," kata Shammakhi dalam sebuah pernyataan.

"Kebijakan semacam itu mendorong GNA untuk mempertimbangkan kembali relevansi untuk tetap dalam organisasi, mempertanyakan peran Liga Arab dan keterwakilan semua orang Arab," sambungnya.

Shammakhi menegaskan bahwa GNA menghadapi distorsi yang disengaja dan upaya untuk mendeligitimasi mereka. Dia menekankan bahwa perjanjian maritim dengan Ankara telah ditandatangani sesuai dalam hukum internasional dengan cara yang tidak merusak hak atau kedaulatan negara mana pun. "

Dia menambahkan bahwa Tripoli siap menerima atau mengirim para ahli untuk tujuan menjelaskan dan mengklarifikasi ketentuan perjanjian tersebut ke negara mana pun.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4324 seconds (0.1#10.140)